General Motors Juga Pertimbangkan CVT Untuk Mobil Globalnya

by  in  Berita & Chevrolet & International
General Motors Juga Pertimbangkan CVT Untuk Mobil Globalnya
0  komentar
Chevrolet-Spark

AutonetMagz.com – Suka tak suka, transmisi CVT kini kian populer di mata produsen mobil. Kemarin Ford mengatakan sedang mempelajari CVT untuk mobil baru mereka ke depannya, dan kini General Motor (GM) yang memegang merek Chevrolet, Hummer, GMC dan lain-lain juga ikut penasaran dengan CVT. Malah rumornya mobil-mobil terbaru mereka nantinya juga akan menggunakan transmisi CVT, bukan transmisi otomatis biasa ataupun kopling ganda.

Perwakilan dari divisi powertrain GM, Tom Read mengatakan bahwa mereka akan memproduksi transmisi CVT sendiri nantinya, dan baru akan diluncurkan di waktu yang tepat di masa depan. Maksud dari “waktu yang tepat” adalah menunggu aturan-aturan baru soal efisiensi BBM dan emisi mulai berlaku.

Chevrolet-Spin-Activ-Brazil

GM sudah pernah menggunakan CVT untuk city car Chevrolet Spark dan kembaran Nissan Evalia yang bernama Chevrolet City Express. Di masa depan, GM berkata bahwa kemungkinan besar yang akan mendapat CVT baru dari mereka adalah Chevrolet Spark generasi terbaru.

Apa sebenarnya daya tarik transmisi CVT yang sebagian besar hak patennya dipegang oleh Subaru? Sebagai informasi, transmisi CVT memiliki bobot yang ringan jika dibandingkan dengan transmisi otomatis biasa atau kopling ganda, selain itu CVT juga halus karena tak ada mekanisme pergantian gigi transmisi.

2014 New Chevrolet Captiva facelift 2014 tipe AWD

Yang paling penting, jumlah komponen CVT bisa dibilang sedikit, sehingga biaya produksinya menjadi lebih murah daripada transmisi lainnya. Soal isu-isu negatif mengenai performa, torsi dan minimnya efek engine brake, itu adalah tugas produsen dan engineer untuk menentukan racikan tepat agar CVT kian sempurna.

Jadi, jangan kaget kalau di waktu mendatang Chevrolet Spin, Chevrolet Captiva dan Chevrolet Spark nanti menggunakan CVT. Bagaimana menurut anda, apakah bagus bila Chevrolet menggunakan CVT? Atau malah ingin jenis transmisi lain? Sampaikan saja di kolom komentar.

Read Prev:
Read Next: