AutonetMagz.com – Tahun 2020 ini sejatinya Honda memiliki sejumlah agenda penting, dimana ada beberapa produk baru baik yang berstatus penyegaran maupun berganti generasi. Sayangnya, ada sebuah informasi baru yang menyampaikan bahwa ada sejumlah produk baru yang peluncurannya terpaksa ditunda beberapa bulan. Dan diantaranya ada 2 produk yang sejatinya sudah ditunggu – tunggu kehadirannya yaitu All New Honda HR-V dan Honda Odyssey Facelift.
Mengutip informasi via CreativeTrend, ada informasi yang menyebutkan bahwa Honda harus menunda sejumlah peluncuran produk baru karena kondisi yang ada saat ini. Nah, beberapa produk yang ditunda peluncurannya adalah All New Honda N-One, Honda N-Box Facelift, Honda Odyssey Facelift, All New Honda Vezel (HR-V), dan Honda Civic Type R Facelift. Informasi ini sendiri didapatkan sumber dari pihak diler yang menjadi informan mereka. Berhubung N-One dan N-Box tidak berkaitan dengan pasar Indonesia, maka kita akna lewati kedua produk tersebut. Nah, 3 produk lainnya tentunya berkaitan erat dengan pasar Indonesia.
Pertama adalah Honda Odyssey. Kita semua tahu bahwa Honda Odyssey akan mendapatkan update terkini dengan ubahan pada wajah depannya. Sayangnya, kemunculan mobil ini yang awalnya diprediksi ada di bulan Oktober 2020 harus mundur ke awal tahun 2021, sekitar bulan Januari atau Februari. Alhasil, kehadiran Honda Odyssey facelift di Indonesia tentunya juga akan ikut molor, itupun kalau nantinya produk tersebut diperkenalkan di Indonesia. Sedangkan produk berikutnya adalah Honda Civic Type R facelift yang diprediksi baru akan menyapa pasar Jepang di bulan November 2020 mendatang.
Nah, produk terakhir adalah All New Honda HR-V. Crossover dari Honda ini juga akan ikut disegarkan dengan model baru pasca Honda Jazz/Fit yang menjadi basisnya juga mendapatkan generasi terbaru. Awalnya, kehadiran dari All New Honda HR-V atau Vezel dijadwalkan di awal tahun 2021 mendatang, yaitu di bulan Februari. Namun, Honda menunda peluncuran rival Nissan Kicks ini menjadi pertengahan tahun 2021 yaitu di bulan Mei. Jadi, bisa saja All New Honda HR-V baru akan menyapa Indonesia di penghujung 2021 atau malah di awal 2022 mendatang. Jadi Sabar saja.
Bagaimana kalau menurut kalian?
Read Next: Mitsubishi Recall 139 Ribu Unit Xpander, Fuel Pump Bermasalah