Toyota China : Pasar China Akan Segera Memulai Tren Minivan

by  in  Berita & International & Merek Mobil
Toyota China : Pasar China Akan Segera Memulai Tren Minivan
0  komentar
Toyota-Alphard-Hybrid-2015-Black

AutonetMagz.com – Seperti kita tahu, sekarang adalah tahunnya SUV dan crossover. Di mana-mana, mobil-mobil seperti ini laris manis, mau dari merek mobil murah hingga ultra mewah sekalipun, SUV dan crossover pasti diburu. Di China pun demikian, mengingat di Beijing Auto Show yang sekarang digelar saja sudah muncul 2 SUV/crossover baru. Sebut saja Honda Avancier dan Mazda CX-4 yang hingga saat ini khusus dijual di sana saja.

Tapi dari kacamata Hiroji Onishi, Senior Manager Toyota di China, mereka sudah tahu apa tren berikutnya di China. Jika dulu sedan sudah jadi primadona dan sekarang giliran SUV serta crossover, maka menurut Toyota China, tren berikutnya adalah minivan, MPV dan mobil keluarga lainnya. Tapi ada asal usul kenapa Toyota berspekulasi demikian, dan itu adalah karena adanya bahasan mengenai peraturan soal jumlah anak maksimal di tiap keluarga, demikian menurut Automotive News.

Kabin-Toyota-Alphard-2015

Seperti kita tahu, pemerintah China hanya mengizinkan tiap keluarga untuk memiliki hanya 1 anak saja sebagai solusi dari kemiskinan dan ledakan penduduk yang terjadi sejak tahun 1970-an. Ada pengecualian memang bagi daerah pinggiran dan etnis tertentu, tapi aturan ini cukup mengikat kehidupan di sana. Akan tetapi, mulai bulan Oktober 2015 kemarin, pemerintah China bilang kalau aturan tersebut kemungkinan akan dihapuskan.

Jika jadi dihapus, maka setiap keluarga boleh punya lebih dari 1 anak. Dari situlah, Toyota yakin kalau minivan akan diburu, karena daya angkut dan kelegaan kabin yang biasanya lebih baik daripada SUV. Untuk sekarang, Toyota sangat diuntungkan di China dengan hadirnya Alphard yang sukses di sana, namun karena Alphard masih dalam kategori mobil mewah, Toyota mungkin akan mendatangkan mobil keluarga yang lebih terjangkau jika prediksi mereka tepat.

Dasbor-Toyota-Vellfire-2015

Kalau di sini sih tidak usah dipertanyakan lah ya. Mobil keluarga, terutama yang berjenis minibus, MPV atau lainnya selalu menjadi salah satu penopang penjualan yang cukup baik, karena memang konsumen Indonesia masih doyan guyub dan membawa banyak penumpang dalam satu mobil. Menurutmu, apa prediksi Toyota China tersebut bisa jadi benar? Jika tidak, mobil apa yang menurutmu bakal jadi tren ke depannya? Sampaikan di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next: