Toyota Yaris Facelift 2017 Juga Diperkenalkan Dengan Kumis Lebih Lebat

by  in  Toyota
Toyota Yaris Facelift 2017 Juga Diperkenalkan Dengan Kumis Lebih Lebat
0  komentar
Toyota-Yaris-Facelift-Terbaru-Indonesia-2017

AutonetMagz – Setelah Yaris kumis lele diluncurkan pada tahun 2014 silam, ada beberapa mobil Toyota lainnya juga ikut menggunakan desain ala-ala kumis yang diperkenalkan oleh Yaris, sebut saja Toyota Sienta yang kita lihat memiliki kumis lebih jelas terlihat. Namun sekali lagi Toyota ingin memastikan bahwa Toyota Yaris merupakan The Ultimate Kumis Car dari Toyota melalui Toyota Yaris Facelift yang baru saja dilucnurkan di Beijing Auto Show 2016.

Seperti yang kita lihat, Toyota Yaris Facelift ini tampil lebih…… baru dibandingkan dengan model sebelumnya. Lampu kini menggunakan satu buah projector saja dengan aksen hitam pada housingnya, grille depan hitam yang menyatu hingga bagian bumper bawah samping. Agar terlihat lebih modern, Toyota juga memberikan LED DRL dengan desain lebih menyatu dengan bumper depan, tidak terkesan tempelan seperti Yaris TRD Sportivu yang selama ini kita kenal.

Toyota-Yaris-Facelift-2017

Tapi tidak seperti Toyota Yaris L sebelum facelift, jika sebelumnya Toyota Yaris Facelift memiliki warna kumis beragam mulai dari hitam, putih, merah, hijau dan biru, kini kumis Toyota Yaris hanya tersedia dengan pilihan warna hitam. Padahal kami cukup penasaran bagaimana wajah mobil ini jika diberikan kumis warna-warni. Bukan suka ya, cuma penasaran.

Selain kumis yang tumbuh lebat, velg Toyota Yaris terbaru juga mendapatkan model baru yang berukuran 15 inchi dengan desain yang mirip seperti Toyota lainnya. Selain itu di bagian belakang, Toyota Yaris kini mendapatkan lampu belakang dengan kombinasi baru yang lebih modern serta bumper belakang model baru.

Baca Juga : Toyota Vios Facelift 2017 Diluncurkan Dengan Mesin Baru

Toyota-Yaris-Facelift-China

Seperti halnya Toyota Vios facelift di Beijing Auto Show, Toyota Yaris juga mendapatkan mesin baru dengan pilihan 1.300 dan 1.500 cc berkode 5NR-FE. Mesin tersebut dibekali dengan pilihan transmisi manual 5 percepatan dan automatic 4 percepatan yang selama ini kita kenal.

Lantas apakah Toyota Yaris Facelift versi China akan masuk ke Indonesia juga? Hmm…. Melihat pengalaman sebelumnya, Yaris versi Indonesia dan China memiliki model yang sama hanya berbeda tipe, model, fitur serta bodykit. Yah semoga saja untuk pasar Indonesia dibedakan sedikit wajahnya ya meskipun tidak menjadi The Ultimate Kumis Car.

Read Prev:
Read Next: