Toyota Recall Prius V Untuk Benahi Modul Airbag

by  in  Berita & International & Merek Mobil
Toyota Recall Prius V Untuk Benahi Modul Airbag
0  komentar
Toyota Prius Plug-in Hybrid TRD ngebut di sirkuit Nurburgring

AutonetMagz.com – Toyota Prius V baru saja mendapat surat penarikan kembali alias recall dari Toyota Motor Corporation khusus untuk model yang dibuat tahun 2014 dan 2015. Recall ini diumumkan pasca ditemukannya masalah pada modul Occupant Classification System (OCS) di mobil hybrid Toyota itu.

OCS sendiri merupakan peranti yang berfungsi untuk mengaktifkan atau menonaktifkan airbag penumpang depan, agar airbag tidak perlu mengembang saat kecelakaan jika tidak diperlukan, alias tak ada orang yang duduk di sisi penumpang.

Wallpaper Toyota Prius Plug-in Hybrid TRD Nurburgring best laps

Proses tersebut tergantung pada berat badan penumpang yang dideteksi oleh sensor. “Ada Kemungkinan beberapa OCS ini tidak dikalibrasi dengan benar saat proses produksi kendaraan,” demikian yang diungkapkan oleh Toyota.

Jika sensor ini rusak, airbag depan tidak akan mengembang saat terjadi kecelakaan meskipun ada penumpang yang duduk di kursi. Karena bahayanya serius, mau tak mau Toyota harus menarik kembali Prius V untuk mendapat perbaikan pada modul tersebut.

Toyota Prius V Facelift 2015 Interior

Dengan total unit yang direcall mencapai 5.000 kendaraan, akan jadi PR besar bagi Toyota dalam mengkalibrasi OCS ke depannya. Yah, masih lebih mending sih daripada merek yang tahun 2014 kemarin merecall modelnya yang dibuat tahun 2004 karena masalah airbag juga.

Read Prev:
Read Next: