Penjualan Menurun, Jaguar Land Rover Absen di Geneva Motor Show 2019

by  in  Berita & International & Merek Mobil
Penjualan Menurun, Jaguar Land Rover Absen di Geneva Motor Show 2019
0  komentar

AutonetMagz.com – Masih ingatkah kalian dengan kondisi keuangan Tata yang memburuk dan membuatnya absen di Geneva Motor Show 2018 kemarin? Yap, kala itu, penjualan dari Tata terus merosot dan membuatnya mengambil beberapa keputusan yang cukup berat, termasuk menghentikan penjualan Tata Nano dan Tak mengikuti Geneva Motor Show. Nah, kini malah giliran dari Perusahaan Otomotif Kawakan, Jaguar Land Rover yang mengalami hal yang dialami oleh Tata. Dan imbasnya, seperti yang kalian baca di Judul diatas.

Entah kebetulan atau tidak, di tahun 2018 Tata yang absen, dan di tahun depan, JLR yang absen, dan keduanya sendiri berada dalam satu induk yang sama. Namun yang jelas, JLR dipastikan melewatkan salah satu gelaran otomotif paling akbar di dunia itu. Nah, kabar ini sendiri kami kutip via AutoCar Indiadimana pihak JLR ternyata mengalami penurunan penjualan sebesar 13,2 persen secara global di kuartal ketiga tahun 2018 ini. Ralf Speth, JLR Chief Executive mengatakan, “Penjualan kami menurun karena permintaan di China yang berkurang. Selain itu, ada juga ketidak jelasan akan perkembangan mesin diesel di Eropa, isu Brexit, dan juga adanya perubahan standar menjadi WLTP”.

Pihak JLR sendiri langsung mengambil langkah strategis, dan melakukan identifikasi pada short term cost & cashflow, dan melakukan improvement. Selain itu, pihaknya juga melakukan efisiensi untuk long term operating cost. Nah, salah satu efisiensi berjangka pendek adalah keputusan untuk tidak mengikuti Geneva Motor Show 2019. Sedangkan induk dari JLR, yaitu Tata malah sebaliknya. Tata menyebutkan bahwa pihaknya sudah mengamankan slot berukuran besar di Geneva Motor Show 2019 mendatang. Sebuah ironi? Bisa jadi. Namun pihak JLR tidak akan sendirian perihal absennya mereka di Geneva Motor Show 2019. Beberapa merk kenamaan dunia juga menyatakan absen di gelaran akbar ini, yaitu Ford dan Volvo.

Ford sendiri seperti yang kita tahu sedan berada di posisi yang kurang baik, dan sedang menjajaki kemungkinan membangun aliansi dengan VW. Tentunya pihak pabrikan asal Amerika Serikat ini tak mau membuang – buang uang jutaan Dollar hanya untuk show. Sedagkan Volvo memang sudah menyatakan bahwa pihaknya ingin menarik diri dari pameran – pameran otomotif yang ‘Tradisional’. Sebaliknya, Volvo lebih ingin membuat acara untuk produk – produk barunya secara pribadi, dan berfokus dalam hal penjualan dan layanan berlangganan mereka yang sudah sukses. Tentunya kita berharap pihak JLR hanya skip di pameran ini saja, sedangkan di pameran lain mereka masih akan turut serta. Karena, ada beberap produk baru yang menarik untuk dilihat dalam pameran.

Sebut saja Range Rover Evoque terbaru, maupun calon Land Rover Defender terbaru. Jadi, bagaimana menurut kalian? Yuk sampaikan pendapat kalian.

Read Prev:
Read Next: