Mesin Pemotong Rumput Honda Pecahkan Rekor Dunia

by  in  Berita & Honda & Honda
Mesin Pemotong Rumput Honda Pecahkan Rekor Dunia
0  komentar

AutonetMagz.com – Apa yang Anda bayangkan dari sebuah lawnmower(mesin pemotong rumput)? Tentunya sebuah alat untuk memudahkan kita memotong rumput di halaman yang luas. Tapi Honda memiliki pemikiran lain soal lawnmower yang membuat kita geleng-geleng kepala.

Pada 2014, Honda menciptakan Mean Mower, lawnmower tercepat di dunia. Yap, Anda tidak salah baca karena ini sungguhan. Pada saat itu, Honda Mean Mower sanggup melaju hingga 116,87mph(188,088 km/jam)! Belum puas sampai disitu, kini Honda membuat versi barunya yang dicatat di Guinness World Record sebagai lawnmower dengan akselerasi tercepat. Bertempat di Dekra Lausitzring, dekat Dresden, Jerman, Honda Mean Mower V2 ber-akselerasi dari 0-100 mph(0-161 km/jam) dalam 6,29 detik!

Angka itu diukur menggunakan VBOX. Belum sampai disitu, mesin ini mampu meraih top speed hingga 150,99 mph(242,99km/jam)! Orang yang bertugas di balik kemudi untuk memecahkan rekor ini adalah Jess Hawkens, pembalap mobil dan gokart serta stunt driver profesional. Sumber tenaga Honda Mean Mower V2 adalah mesin 999cc 4 silinder milik superbike Honda CBR1000RR Fireblade SP. Mesin ini mengeluarkan tenaga sebesar 200hp di 13.000rpm, dua kali lebih besar dari Mean Mower V1.

Dengan bobot hanya 69,1 kg, jadilah sebuah kendaraan dengan power to weight ratio yang lebih baik dari Bugatti Chiron!Yang hebat dari Honda Mean Mower ini adalah dia tetap bisa digunakan untuk memotong rumput, walaupun memiliki akselerasi yang memukau. Plus dia memiliki motor listrik tambahan untuk menggerakkan bilah serat karbonnya. Bagaimana menurut Anda soal mesin pemotong rumput ini? Tulis di kolom komentar.

Read Prev:
Read Next: