AutonetMagz.com – Sedikit me-refresh ingatan kalian, pada penghujung tahun 2017 kemarin kami sempat mengabarkan bahwa salah satu pabrikan asal India yaitu Mahindra tertangkap kamera sedang menguji jalan sebuah mobil terbaru yang mengambil rupa sebuah MPV. Nah, mobil tersebut kala itu menggunakan kode Mahinra U321 MPV. Pasca lebih dari setengah tahun, akhirnya sang MPV pun akhirnya selesai dan telah diluncurkan. Mobil ini sendiri lantas diberi nama Mahindra Marazzo. Seperti apa bentuk dan spesifikasi yang diusungnya? Mari kita bahas lebih lanjut, cekidot.
Jadi, Nama MPV baru Mahindra ini adalah Mahindra Marazzo, seperti yang kami sebutkan sebelumnya. Namanya asing? Yap, pastinya. Namun nama ‘Marazzo’ sendiri punya arti yang unik jikalau kalian cari di internet, karena nama Marazzo sendiri adalah bentuk Jamak dari Marazzi yang diartikan sebagai rawa – rawa. Oke, skip, jadi bentuk dari Mahindra Marazzo disebutkan terinspirasi dari Ikan Hiu, dan direpresentasikan dari bentuk grille yang bak sebuah taring dari hiu, atau malah mirip grille Suzuki Vitara? Ah mungkin kebetulan. Secara bentuk, bisa dikatakan sisi depan dari Mahindra Marazzo ini cukup oke, karena mobil ini adalah hasil desain bersama dari Design Center Mahindra di Mumbai bersama dengan Pininfarina. Oiya, patut diingat bahwa rumah desain Pininfarina sejak 2015 sudah diambil alih oleh pihak Mahindra.
Secara desain, dari depan terlihat bahwa bonnet dari mobil ini cukup pendek dan lampunya sendiri sekilas miril dengan lampu dari Geely MK2. Bumper depannya dihiasi dengan housinglampu kabut berwarna hitam yang terlihat cukup mendominasi. Sedangkan grille dari mobil ini seperti yang kami sebutkan sebelumnya terinspirasi dari ikan hiu, dan dilabur warna silver. Geser ke sisi samping, mobil ini punya perawakan yang agak mengotak dengan atap yang lumayan tinggi. Velg dari mobil ini dilabur dua warna, yaitu warna hitam dan putih yang nampaknya kembali terinspirasi dari ikan hiu. Pilar D dari mobil ini sendiri terlihat cukup unik, karena menganut paham floating roof dengan lampu belakang yang ukurannya termasuk jumbo di pilar tersebut. Dan dari sisi sampin ini juga terlihat bahwa mobil ini agak bantet karena bodynya besar, tinggi, namun overhang depan dan belakangnya termasuk pendek.
Pindah ke sisi belakang, lampu belakang sangat mendominasi bagian ini, dan lampu – lampu macam ini sendiri sering kita temui di mobil – mobil Renault jaman old. Ada garnish silver yang terdapat logo Mahindra di bawah kaca belakang dan seolah menyambung ke lampu belakangnya. Bumper belakangnya minimalis, dan tak banyak yang bisa kami komentari. Masuk ke sisi dalam, terlihat bahwa interior dari Mahindra Marazzo terbilang cukup simpel dan tak neko – neko. Sebagian besar dashboard mobil ini dilapisi panel berwarna coklat, lalu kisi AC-nya pun biasa saja dengan kenop AC digital di sisi bawah dan layar sistem infotainment yang sudah touchscreen. Setir dari Mahindra Marazzo ini lumayan keren, dan sedikit mengingatkan kami pada setir – setir Toyota. Untuk Panel instrumennya sudah dibekali layar LCD berwarna di tengah dengan dua dial bulat mengapitnya yang beriluminasi warna pink, kawaii?
Nah, untuk konfigurasi bangku, Mahindra Marazzo dihadirkan dalam opsi 7 atau 8 penumpang, dengan model captain seat untuk versi 7 penumpang, kalah deh Sienta. Yang paling unik dari interiornya ada pada kisi AC double blower-nya. Jikalau pada umumnya AC double blower punya saluran di belakang bangku baris pertama dan lubang menghadap ke belakang, maka di Mahindra Marazzo ini berbeda. Ada sebuah saluran besar yang melintang secara vertikal ke belakang dengan lubang kisi AC menyembur ke sisi kanan kiri. Aneh? Iya sih, tapi why not. Mahindra Marazzo sendiri menggunakan satu pilihan mesin, yaitu mesin diesel 1.500cc Turbo yang bertenaga 123 PS pada 3.500 rpm dan torsi 302 Nm pada 1.600 rpm. Selain itu, transmisinya hanya manual dan untuk urusan safety mobil ini sudah dilengkapi dengan dual airbag, ABS, EBD, BA, ISOFIX, kamera mundur, dan juga sensor parkir.
Mahindra Marazzo sendiri akan dijual dalam 4 trim dengan harga termurah 9,99 lakh atau setara 209 jutaan Rupiah dan harga termahal 13,9 lakh alias 288 juta Rupiah. Jadi, bagaimana menurut kalian? Yuk sampaikan pendapat kalian, kawan.
Read Next: Chevrolet Puaskan Konsumen Indonesia Hingga Akhir Bulan!