Laris Manis, Toyota Segera Tingkatkan Produksi Etios di Brazil

by  in  Berita & International & Merek Mobil
Laris Manis, Toyota Segera Tingkatkan Produksi Etios di Brazil
0  komentar
Toyota New Etios 2015

AutonetMagz.com – Dari sekian banyak artikel mengenai Toyota Etios yang pernah kami suguhkan kepada pembaca setia kami, ada banyak komentar yang rata-rata isinya mencibir Etios karena dinilai memiliki desain yang sangat tidak mencerminkan mobil masa kini. Meski begitu, Toyota Brazil kini sedang panen besar berkat Etios, sebab mobil ini malah laku keras lho di sana. Saking lakunya, Toyota Brazil berniat untuk menaikkan jumlah produksi Etios.

Toyota Etios rupanya mendapat tempat di hati konsumen Brazil, sehingga permintaannya kian meninggi untuk kelas low cost vehicle di Brazil yang memang dihuni Etios dan beberapa kompetitor dari merek lain. Saat diperkenalkan di tahun 2012, penjualan selalu berkisar 2.000 hingga 3.000 unit per bulan. Setelah munculnya Etios Cross, penjualan meningkat pesat menjadi 6.000 hingga 7.000 unit per bulan.

2014 Toyota Etios Cross

Pabrik yang semula mampu membuat hingga 74.000 mobil per tahun, rencananya akan ditingkatkan menjadi 108.000 unit per tahun. Dengan kata lain, ada kenaikan jumlah produksi hingga mencapai 50 persen. Toyota akan menginvestasikan dana sebesar 36,5 juta dollar AS untuk meningkatkan kapasitas produksi di pabriknya yang terletak di Sorocaba, sebuah tempat yang terletak dekat dengan Sao Paulo.

Peningkatan kapasitas produksi Etios di pabrik kami di Sorocoba adalah hasil dari feedback pelanggan untuk membuat mobil yang lebih baik lagi. Saya pun dengan sangat hormat merasa bahwa Etios adalah seri yang paling disukai dan diminati oleh konsumen Brazil,” ujar Koji Kondo, presiden Toyota do Brasil LTDA.

Widih, ternyata memang ya, lain ladang lain belalang, lain lubuk lain ikannya. Di sini Etios kurang diminati, tapi di Brazil jadi favorit, terutama Etios Cross. Bagaimana menurut anda tentang larisnya Etios di Brazil? Sampaikan di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next: