AutonetMagz.com – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) akhirnya resmi meluncurkan Suzuki Ertiga FF atau Finest Form di Indonesia. Suzuki Ertiga FF ini, mengambil tagline “Semakin Bangga, Semakin Istimewa”. Salah satu MPV terbaik di Indonesia ini diperkenalkan di ajang pameran otomotif tahunan terbesar di Indonesia, Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021, yang berlangsung di Indonesia Convention Exhibition (ICE), Tangerang Selatan (11/11). Ertiga FF hanya tersedia dalam dua varian yaitu All New Ertiga Suzuki Sport FF M/T dan All New Ertiga Suzuki Sport FF A/T.
Eksterior Berubah, Interiornya?
Bodi Exterior Ertiga FF ini ditampilkan berbeda karena sentuhan baru dibagian-bagian barunya. Warna two tone juga membantu membuat tampilan dari Ertiga FF ini semakin gahar. Hal yang sama juga terletak pada spoiler yang membuat tampilan Suzuki Ertiga FF tampak lebih sporty. Selain itu grill baru juga membuat mobil ini tampil lebih atraktif dan modern.
Dibagian Interior, Ertiga FF dilengkapi oleh fitur E-Mirror yang diletakan di spion tengah. Fitur ini berfungsi untuk merekam kejadian yang ada didepan dan dibelakang mobil. Selain itu, fitur ini juga memiliki fungsi untuk memperlihatkan kondisi belakang mobil saat berkendara tanpa terhalang penumpang pada baris ke-2 atau ke-3 sehingga memberikan pengalaman berkendara yang lebih nyaman. Jok yang terdapat pada Suzuki Ertiga FF ini juga memiliki kesan yang sporty dan nyaman sangat dikendarai dikarenakan mobil ini menggunakan red switch leather seat.
Harga dan Spesifikasi Suzuki Ertiga Sport FF
Suzuki Ertiga terdapat dua varian saja yaitu All New Ertiga Suzuki Sport bertransmisi manual dan All New Ertiga Suzuki Sport bertransmisi automatic. All New Ertiga Suzuki Sport FF M/T memikiki harga sebesar Rp. 273.000.000 sedangkan All New Ertiga Suzuki Sport FF A/T Rp. 283.000.000. Suzuki Ertiga FF juga hanya memiliki 1 pilihan warna yaitu hitam dan putih yang termasuk dalam two tone color. Tentunya dengan harga masih dibawah Rp. 300 Juta-an dan two tone color, membuat konsumen pasar Indonesia tertarik dalam membeli mobil ini.
Suzuki Ertiga Sport FF menggunakan mesin berkapasitas 1.462cc yang menghasilkan daya 104,7 PS pada putaran 6.000 rpm, serta torsi maksimal 138 Nm pada putaran 4.400 rpm. Mobil ini memiliki dimensi 4.470 mm x 1.735 mm x 1.690 mm dan jarak sumbu roda 2.740 mm. Selain itu dengan ground clearence yang mencapai 180mm, membuat Ertiga FF semakin cocok untuk pasar Indonesia. Dengan spesifikasi yang telah disebutkan, membuat mobil ini dapat menjadi lebih irit bahan bakar.
Menurut kami Suzuki Ertiga Sport FF tidak mengalami banyak perubahan dari model sebelumnya. Harga yang ditawarkan juga kurang menarik mengingat lawan-lawannya seperti Avanza dan Xpander yang telah memikiki fitur melimpah, dengan harga yang cukup mirip. Selain itu Suzuki Ertiga Sport FF juga memiliki ground clearence yang cukup rendah dibandingkan para pesaingnya, mengingat pasar Indonesia yang sangat membutuhkan mobil yang cenderung lebih tinggi. Secara desain, mobil ini juga tidak terlalu mencolok menurut kami, karena masih menggunakan basis yang sama seperti sebelumnya.
Read Next: GIIAS 2021: Audi Q8 RS Look, Hadirkan Nuansa Sporti