BMW Rilis M3 Edisi Khusus Perayaan 30 Tahun, Terbatas Hanya 500 Unit!

by  in  BMW & International & Special Edition
BMW Rilis M3 Edisi Khusus Perayaan 30 Tahun, Terbatas Hanya 500 Unit!
0  komentar

AutonetMagz.com – Tahun ini spesial bagi BMW, karena ada beberapa perayaan yang mereka peringati sekaligus. Pertama, usia BMW sendiri kini menginjak 100 tahun, lalu kedua, usia model ikonik mereka, 3 Series sekarang sudah 40 tahun, dan terakhir, salah satu model performance mereka, yakni M3 sekarang genap berumur 30 tahun. Seperti seremonial pada umumnya, pencapaian ini pun layak dirayakan.

bmw m3 30 Jahre M3 side fin

Cara BMW merayakannya adalah dengan merilis M3 “30 Jahre M3”, alias 30 Tahun M3. Pada dasarnya, ia adalah BMW M3 Competition Package yang menjalani perlakuan istimewa untuk ulang tahun ke-30 ini. Salah satunya adalah laburan kelir spesial bernama Macao Blue Metallic, yang dahulu menjadi warna spesial pada BMW M3 E30, alias M3 generasi pertama. Di dekat fender fin mobil ini, ada penanda spesial “30 Jahre M3”.

bmw m3 30 Jahre M3 interior blue

Pada bagian dalamnya, emblem edisi spesial ini lebih banyak lagi. Misalnya, tersebar logo “30 Jahre M3” di headrest, door sill, dan sejumlah area lain, lalu sabuk pengaman M3 ini juga sudah dihiasi 3 corak warna yang khas dengan logo BMW M Division. Nantinya, pelanggan bisa memilih warna interior, mau black-blue atau black-silverstone, semuanya dilapis bahan kulit Merino. Di panel carbon fiber di dashboard-nya, ada nomor registrasi unit dari M3 edisi ulang tahun ini.

bmw m3 30 Jahre M3 badge

BMW sedikit memainkan mesinnya, jadi kini ia menghasilkan tenaga 444 hp atau lebih besar 19 hp daripada M3 standar. Karena ini basisnya M3 Competition Package, suspensi adaptif, per, damper serta stabilizer baru racikan BMW M berhak ia miliki. Saat tenaga 444 hp itu dikawinkan dengan transmisi DCT, ia bisa berlari dari 0-100 km/jam dalam 4 detik pas, sementara yang transmisi manual akan sedikit lebih lamban dari angka itu.

bmw m3 30 Jahre M3 rear

Edisi ultah ke-30 dari M3 ini hanya dibuat sebanyak 500 unit secara global. Ada versi manual dan DCT, ada pula versi setir kiri atau kanan, dan jika anda minat, BMW M3 “30 Jahre M3” ini dibanderol lebih mahal sekitar 10.000 Euro ( 150 juta Rupiah) dibandingkan M3 Competition Package biasa. Bagaimana? Jika anda tak kebagian BMW M4 MOCI Edition di sini, setidaknya bisa pesan yang ini dulu, gengsinya tidak kalah juga kan. Bagaimana? Sampaikan opinimu di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next: