BMW M5 Edition 35 Jahre, Kado 35 Tahun BMW M5 

by  in  Berita & BMW & BMW
BMW M5 Edition 35 Jahre, Kado 35 Tahun BMW M5 
0  komentar

AutonetMagz.com – BMW M5, sedan kencang berbasis BMW Seri-5, telah menginjak usia 35 tahun pada 2019. Untuk merayakannya, BMW merilis BMW M5 Edition 35 Years yang berbasis M5 F90. BMW M5 edisi khusus ini hanya dibuat 350 unit saja dan mulai dijual pada Juli 2019.

Untuk membedakan dengan BMW M5 standar, M5 Edition 35 Jahre (35 tahun) memiliki warna spesial yang disebut Frozen Dark Grey metallic finish dari BMW Individual. Item lain dari BMW Individual meliputi trim Shadow Line berupa grille, knalpot, dan logo M berwarna hitam mengilat. “Sepatunya” menggunakan velg M palang Y berukuran 20 inci dengan Graphite Grey finish. Untuk urusan pengereman menggunakan bahan kompon pada cakramnya dan kaliper berwarna gloss black. Ada juga pilihan rem karbon keramik dan kaliper berwarna emas.

Masuk kedalam, kita akan menemukan konsol tengah dengan finishing karbon dan aksen emas. Aksen emas ini juga terlihat di dasbor dan trim pintu. Ini membuat interiornya terlihat glossy. Selain itu, joknya berlapis Merino full leather berwarna hitam dengan jahitan krem dari BMW Individual. Karena ini edisi spesial 35 tahun, maka ada tulisan “M5 Edition 35 Jahre 1/350” dicetak di penutup cup holder dan tulisan “M5 Edition 35 Jahre” di sil pintu depan.

BMW M5 Edition 35 Jahre menggunakan mesin yang sama dengan M5 standar. Dibalik kapnya, terdapat unit 4.4 liter V8 twin-turbo yang mampu memyemburkan 625 PS dan torsi 750 Nm! Tenaga dan torsi ganas itu disalurkan ke roda melalui transmisi otomatis M Steptronic 8 percepatan dan sistem all wheel drive xDrive. Akselerasi 0-100 km/jam dituntaskan dalam 3.3 detik saja dan monster sedan ini bisa mencapai 200km/jam dalam 10.8 detik! Sebuah sedan 4 pintu dengan performa seperti supercar. Luar biasa.

Jadi, bagaimana menurut kalian sosok BMW M5 Edition 35 Jahre ini?

Read Prev:
Read Next: