Toyota Sudah Restorasi Sebuah Nissan Skyline GT-R

by  in  Berita & International & Toyota
0  komentar

AutonetMagz.com – Fanboy Toyota Supra dan Nissan Skyline termasuk dua kubu yang paling sering bersuara soal mobil kebanggaannya masing-masing, namun jika sudah sampai menjelekkan yang lain tanpa alasan dengan pondasi yang kuat atau masuk akal tentu tak elok didengar. Nah, sekarang apa kabarnya jika Toyota sudah merestorasi total sebuah Nissan Skyline GT-R R32? Iya, Toyota merapikan kembali Godzilla. Mereka yang di atas saja saling bantu, masih mau berantem?

Kembali ke berita, sebuah Nissan Skyline GT-R R32 berwarna abu-abu baru saja selesai direstorasi oleh Toyota. R32 itu adalah bagian dari koleksi Toyota MegaWeb di Odaiba, Tokyo. Buat yang sudah tahu tempat apa itu, tentu saja itu adalah surganya otomotif Jepang yang haram untuk dilewatkan bersamaan dengan Honda Gallery dan Nissan Crossing. Bagi yang belum tahu, Toyota MegaWeb adalah showroom yang memamerkan mobil-mobil klasik, dan tidak hanya merek Toyota saja, melainkan semua merek di dunia.

Kita bisa menemukan Datsun Fairlady, BMW Isetta bahkan hingga Corvette C2 di Toyota MegaWeb, termasuk ya si R32 tadi. Semua mobil di Toyota MegaWeb bisa dikendarai dan masih layak jalan, kadang-kadang stafnya memanaskan mobil-mobilnya sembari jalan santai dan mengijinkan pengunjung untuk menumpang. Pada lantai bawah Toyota MegaWeb, ada satu area bernama Restore Pit, tempat perawatan dan restorasi mobil-mobil koleksi di sana.

Sejumlah teknisi akan terlihat sedang bekerja serius merawat atau merestorasi mobil-mobil yang ada di sana. Rata-rata teknisinya sudah berusia lanjut, tapi memang mereka bekerja lama di bidang otomotif – Khususnya di manufaktur Toyota – alias berdedikasi penuh, jadi sudah hapal mobil luar dalam. Area Restore Pit ini tidak luas, jadi kadang-kadang seabrek mobil masuk bersamaan di area ini. Restorasi ini dimulai tahun 2019, dan satu-satunya pengerjaan yang dilakukan dari pihak luar adalah pengecatan dan perbaikan bodi, soalnya Restore Pit tidak ada fasilitas tersebut.

Tentu saja restorasinya pakai suku cadang Nissan, karena Nissan sendiri sudah membuat lagi suku cadang Nissan Skyline R32 hingga R34. Berbekal alat-alat standar sebuah bengkel, teknisi Toyota MegaWeb pelan-pelan memulihkan kondisi R32 itu. Sangat menyenangkan kala melihat sebuah merek sangat peduli dengan karya merek lain, apalagi karya terbesarnya. Sekali lagi, yang di atas saja saling bantu, masih mau berantem? Sampaikan opinimu di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next: