AutonetMagz.com – Siapa disini yang sempat berseloroh bahwa sosok All New Suzuki Ertiga memiliki wajah yang mirip dengan Toyota Kijang Innova? Memang ada sedikit kemiripan antara kedua mobil ini dalam hal desain wajah depan, apalagi bentuk lampunya, dan pihak Maruti Suzuki seolah menggenapi selorohan tersebut dengan menghadirkan Suzuki XL6 yang merupakan versi crossover dari All New Suzuki Ertiga. Di varian ini, wajahnya makin mirip dengan Toyota Innova.
Pernyataan tersebut muncul karena adanya perubahan bentuk grille dan lampu utama di Suzuki XL6 jikalau dibandingkan dengan All New Suzuki Ertiga. Lampu depannya kini menggunakan bentuk yang terlihat lebih besar, dan sudah menggunakan LED. selain itu, ada LED DRL yang seolah menyambung dengan bilah horisontal di grille-nya. Perpaduan lampu baru dan grille baru ini membuat wajah depan dari Suzuki XL6 ini makin mirip dengan rivalnya, atau bisa juga disebut ‘kompatriot’-nya mengingat Suzuki dan Toyota bekerja sama di India. Nah, selain teaser wajah depan dari Suzuki XL6, ada juga beberapa foto interior mobil ini.
Terlihat di foto – foto interiornya yang menunjukkan bahwa Suzuki XL6 menggunakan kursi tengah model captain seat yang terlihat proper karena memiliki arm rest di sisi tengah. Selain ituk, kalau diperhatikan, bentuk dan kontur dari kursi di baris kedua tersebut 11-12 dengan bentuk kursi di bagian depannya. Interior dari Suzuki XL6 ini mengambil konsep gelap dengan jok kulit berwarna hitam, dan dashboard serta doortrim yang menggunakan warna senada. Konsep semacam ini sebenarnya sudah digunakan juga di All New Suzuki Ertiga Suzuki Sport yang dijual di Indonesia.
Nah, di foto dashboard-nya, terlihat bahwa Suzuki XL6 memiliki ornamen baru dengan warna silver satin dan juga ornamen kayu berwarna hitam. Sistem infotainment-nya sendiri menggunakan model OEM dengan sistem Smartplay Infotainment System terbaru milik Maruti Suzuki yang sudah mendukung konektivitas Apple CarPlay dan Android Auto. Suzuki XL6 sendiri bakal hadir dengan sejumlah fitur baru yang berbeda dengan Suzuki Ertiga standar, sebut saja penambahan cruise control, lalu fitur auto headlamp dan juga auto wiper. Untuk urusan dapur pacu, Suzuki XL6 mengandalkan mesin 1.500cc K15B dengan dukungan sistem Smart Hybrid milik Suzuki.
Mobil ini akan diperkenalkan di tanggal 21 Agustus 2019 di pasar India. Lantas, apa tanggapan kalian pada produk ini? Yuk sampaikan pendapat kalian di kolom komentar di bawah ini.
Read Next: International Royal Enfield Jamboree 2019 Hadir di Bali Bulan Ini!