Subaru Impreza Sport Hybrid Kini Resmi Diperkenalkan dan Siap Dipesan

by  in  Berita & International & Merek Mobil
Subaru Impreza Sport Hybrid Kini Resmi Diperkenalkan dan Siap Dipesan
0  komentar
Subaru-Impreza-Sport-Hybrid

AutonetMagz.com – Akhirnya Subaru XV Crosstrek hybrid kini tidak perlu berlama-lama lagi menjadi varian tunggal dari model hybrid Subaru. Belakangan ini, website Subaru sudah memperkenalkan mobil hybrid terbaru mereka, yakni Impreza Sport Hybrid. Anehnya, meski sudah diperkenalkan, Subaru tidak membeberkan spesifikasi teknisnya. Maka dari itu, coba kita bayangkan saja detailnya dengan menggunakan spesifikasi XV Crosstrek hybrid, karena Impreza dan XV basisnya sama.

Sebenarnya, spek XV Crosstrek hybrid agak mengecewakan dibanding mobil hybrid lain. Lah, mengecewakan bagaimana? Begini ceritanya, mesin 2.000 cc boxer pada XV Crosstrek hybrid dikombinasikan dengan motor listrik yang tenaganya hanya 13,4 hp, di mana tenaga tersebut cukup kecil dibandingkan dengan motor listrik dari mobil hybrid lainnya yang bisa mencapai puluhan bahkan ratusan horsepower, apalagi teknologi motor listrik sudah semakin maju.

interior-subaru-impreza-sport-hybrid

Akibatnya, tenaganya pun tidak bertambah terlalu banyak dari XV biasa, dari 148 hp naik ke 160 hp lalu torsinya berubah jadi 220,9 Nm dari 196,5 Nm. Heran juga, padahal kalau sudah pakai motor listrik biasanya torsinya naiknya banyak, sangat banyak. Hal kurang baiknya lagi, transmisi CVT adalah satu-satunya pilihan karena motor listriknya terintegrasi dengan transmisi.

Jika dibandingkan dengan Honda Grace hybrid yang pakai transmisi kopling ganda untuk meladeni tenaga 139,5 PS dan torsi 294 Nm, jelas kedengarannya spek XV Crosstrek hybrid kurang canggih untuk sebuah hybrid. Meski begitu, pemakaian CVT punya keunggulan di kehalusan dan bobot yang ringan jika dibanding dengan kopling ganda.

Wallpaper-Subaru-Impreza-Sport-Hybrid

Subaru Impreza Sport Hybrid diberikan ubahan yang membedakannya dibanding Impreza biasa non-hybrid. Di mukanya, kita bisa lihat sektor air dam bawah yang didesain seolah menyatu dengan housing foglamp kanan-kiri, lengkap dengan bezel foglamp sebagai penghias. Lampu belakangnya kini menggunakan mika bening dengan aksen merah, lalu diakhiri dengan pelek berwarna hitam dan lis silver di bagian bawah bumper depan-belakang serta side skirt.

Subaru-Impreza-Sport-Hybrid-belakang

Subaru sudah membuka buku pemesanan bagi konsumen yang ingin membeli Impreza Sport Hybrid dengan pengiriman pertama dimulai pada musim panas tahun ini, namun harganya belum diketahui. Ketika ditanya soal memasarkan Impreza hybrid ini ke negara lain selain Jepang, Subaru belum berpikir untuk melakukan hal itu. Bagaimana menurut anda Impreza Sport Hybrid ini? Sampaikan di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next: