Second Skin : Kebebasan Konsumen Porsche Bikin Livery Sendiri!

by  in  Berita & Hi-Tech & International
Second Skin : Kebebasan Konsumen Porsche Bikin Livery Sendiri!
0  komentar

AutonetMagz.com – Tentunya kalian tahu bahwa di jaman modern seperti sekarang perkembangan teknologi sudah mengakomodir banyak kegiatan yang dahulu tak mudah dilakukan, seperti memesan mobil secara custom atau bespoke. Sudah ada banyak pabrikan yang menerapkan Car Configurator sebagai sarana konsumen untuk melakukan personalisasi ataupun kustomisasi kendaraan yang akan mereka beli. Nah, kali ini pihak Porsche kembali berinovasi dengan menambahkan fitur baru yaitu melakukan kustom livery.

Jadi, fitur ini nantinya bakal muncul di layanan Porsche Digital, dimana konsumen akan memiliki kebebasan untuk mendesain livery untuk kendaraan yang akan mereka beli. Bahkan, fitur ini nantinya akan mengakomodir desain – desain livery yang terinspirasi dari beberapa hal, seperti motorsport, fashion hingga seni. Nah, pihak Porsche tidak bekerja sendiri untuk merealisasikan fitur ini. Pabrikan asal Jerman ini menggandeng beberapa artist, design studios, foil providers, dan vinyl paint manufacturers untuk mewujudkan fitur baru ini. Fitur ini sendiri baru bisa digunakan mulai bulan Juli 2019 mendatang.

Pihak Porsche sendiri bakal menamai fitur ini dengan nama ‘Second Skin‘, dan di fitur ini pihak konsumen bisa menerapkan desain livery pada seluruh mobil lansiran Porsche. Bahkan, kalau mau, desain ini juga bisa diaplikasikan pada kendaraan lain yang diproduksi oleh merk diluar Porsche. Lantas, berapakah banderol yang harus ditebus oleh konsumen untuk merealisasikan desain livery mereka? Untuk sebuah complete livery, pihak Porsche menyebutkan perlu biaya mulai dari 4.000 Euro, atau sekitar 64,4 jutaan Rupiah. Mahal? Kalau dibandingkan dengan harga mobil sekelas Porsche tentunya masih ‘masuk akal’.

Simon Weiss, Project Manager dari Second Skin menyebutkan, “Karena segmen pasar livery adalah segmen yang sangat terfragmentasi, maka kami telah menyiapkan sebuah portal pusat yang kami sebut ‘Second Skin’ untuk menggaransi kualitas dan juga menawarkan pendekatan yang komprehensif untuk memberikan solusi kepada konsumen”. Simon menambahkan, “Kami ingin menggunakan peoyek di Le Mans untuk mendemonstrasikan apa yang bisa kami lakukan dalam hal desain otomotif dan menyatakan bahwa tidak ada batasan dalam hal imajinasi dengan fitur ‘Second Skin’.

Nah, salah satu hasil dari Second Skin bisa kita lihat pada sosok Porsche 911 RSR yang akan ambil bagian di 24 hours of Le Mans pada penghujung minggu ini. Jadi, bagaimana menurut kalian?

Sumber : Carscoops

Read Prev:
Read Next: