AutonetMagz.com – Berbeda dengan Euforia BMW di Indonesia yang baru saja meluncurkan BMW Seri 5 generasi terbaru, BMW di Amerika Serikat harus menelan pil pahit terkait sedan premiumnya itu.
BMW Seri 5 yang beredar di Amerika Serikat terpaksa harus di panggil ke bengkel alias dilakukan recall. Recall yang dilakukan oleh pihak BMW Amerika Serikat ini sendiri menyoal mika reflektor belakang dari mobil premium ini yang idak dapat memantulkan cukup cahaya pada mobil yang melintas di belakang. Hal ini menyebabkan visibilitas dari mobil lain berkurang terhadaop mobil ini.
Sepele sepertinya memang, namun pihak NHTSA menganggapnya dapat meningkatkan potensi terjadi kecelakaan. Reflektor sendiri seperti yang kita tahu adalah bagian mobil yang berfungsi memantulkan cahaya untuk memberi tahu mobil di belakang kita posisi dari mobil kita.Dan ternyata jumlah unit yang mengalami masalah ini cukup masif, yaitu hingga 14.000 unit. Kesemua unit yang terkena program recall itu sendiri adalah BMW Seri 5 produksi 2013 hingga 2014.
Untuk model yang terkena dampak ini sendiri adalah BMW 528i, BMW 5381 xDrive, BMW 535i xDrive, BMW 550i, BMW 550i xDrive, dan juga sedan bertenaga mereka BMW M5. Selain mobil – mobil seri yang kami sebutkan diatas, program ini juga memanggil kembali BMW ActiveHybrid 5 tahun 2013 dan BMW 524d produksi tahun 2014. BMW sendiri akan mengganti komponen reflektor ini dengan cuma cuma dan program ini sendiri baru akan dilakukan mulai 24 Juli 2017 mendatang.
Memang akhir – akhir ini yang namanya recall seperti salah satu hal yang awajar di dunia otomotif, bahkan bisa dikatakan setiap minggunya selalu ada saja pemberitaan mengenai pemanggilan kendaraan tersebut, walau tak semuanya berat. Namun kita patut apresiasi langkah ini sebagai tindakan tanggung jawab pabrikan atas produknya yang kurang sempurna. Bagaimana jika pabrikan diam saja? Hanya Tuhan yang mampu menjawab. Sampaikan komentar kalian kawan.
Read Next: Hyundai i30 N: Hothatch Baru dari Negeri Ginseng!