AutonetMagz.com – Apakah kalian salah satu yang cukup terkesan dengan kehadiran versi konsep dari BMW 8-Series? Jika iya, maka kabar gembira jika kalian sudah berencana meminangnya, karena versi produksi dari BMW 8-Series akan mulai masuk ke pabrik produksi BMW dalam waktu dekat ini kawan.
Ya, BMW 8-Series terbaru akan melanjutkan eksistensi seri 8 BMW yang sudah cukup lama menghilang. Dan pihak pabrikan asal jerman ini sendiri telah mengkonfirmasih bahwa BMW 8-Series akan masuk jalur produksi di Dingolfing, Jerman pada 2018 mendatang. BMW 8-Series produksi Jerman tersebut akan dipasarkan di Eropa dan Amerika Serikat untuk periode awalnya. Menyusul kemudian akan ada BMW 8-Series tanpa atap alias convertible yang baru akan menyusul di 2019 mendatang.
BMW 8-Series sendiri akan menjadi ancaman yang serius untuk keberadaan Mercedes-Benz S-Class Coupe yang versi terbarunya pun baru akan menyapa publik pada paruh pertama tahun 2018 mendatang. Pertarungan antara BMW 8-Series dan Mercedes-Benz S-Class Coupe sendiri akan cukup menarik karena selama ini sang rival dari pihak Mercedes-Benz tak memiliki lawan yang benar – benar sepadan. Jika ada pun berasal dari Audi, seperti Audi A5 Coupe ataupun A7 Sportback yang sebenarnya tak bisa dibandingkan secara apple-to-apple dengan Mercedes-Benz S-Class Coupe.
BMW 8-Series sendiri akan hadir dengan sejumlah variasi yang dibedakan menurut spesifikasi dan mesin seperti varian – varian di BMW 7-Series. Untuk pilihan mesin sendiri, varian dengan mesin 3.000cc Turbo yang memiliki konfigurasi enam silinder segaris nampaknya akan menjadi pilihan mesin yang paling terjangkau untuk BMW 8-Series. Selain itu masih ada pula mesin 6.600cc twin-turbo yang menggunakan konfigurasi V12 yang serupa seperti milik BMW M760Li xDrive, tentunya mesin ini akan masuk di jajaran flagship dari BMW 8-Series. Khusus untuk versi kencang, yaitu BMW M8, akan disediakan mesin 4.400cc twin-turbo berkonfigurasi V8 yang keluaran maksimalnya di angka 600 hp, serupa dengan BMW M5 terbaru.
Walaupun sejumlah bocoran dan informasi ini sudah menyeruak ke publik, namun memang nyatanya pihak BMW sendiri belum memberikan detail kapan versi produksi BMW 8-Series akan diperkenalkan ke publik. Namun prediksinya versi produksi dari BMW 8-Series ini akan diperkenalkan di gelaran akbar, Geneva Motor Show 2018 pada bulan Maret 2018 mendatang. Bagaimana menurut kalian mobil ini? Sampaikan yuk pendapat kalian kawan.
Read Next: Youxia X1 : Mobil Listrik Ala Tesla Buatan China, Rilis 2018 Mendatang