Penjualan Total Toyota Mulai Pulih, Ini Penyebabnya

by  in  Mobil Baru
Penjualan Total Toyota Mulai Pulih, Ini Penyebabnya
0  komentar

AutonetMagz.com – Virus Corona alias COVID-19 bukanlah virus yang bisa kita anggap enteng, karena ia mampu menjadi sebuah pandemi dan memukul segala sektor dan seolah membuat dunia ini lumpuh di segala bidang. Tentu saja bidang otomotif termasuk yang kena pukulan dengan adanya penutupan pabrik, pengurangan karyawan, penurunan penjualan. Belum lagi kalau ada personil di sebuah merek yang posiitif mengidap COVID-19, pusing pastinya.

Meski demikian, ada satu merek yang sekarang sudah mulai memperlihatkan tanda-tanda kepulihan di dalam pandemi virus ini. Merek itu adalah Toyota, sebab mereka melaporkan bahwa penjualan mereka tahun ini kira-kira setara 90 persen dari penjualan tahun lalu. Lebih lanjut, Toyota juga bilang bahwa beberapa pasar yang jadi kunci kesuksesan Toyota malah mengalami kenaikan penjualan, bukan turun seperti yang diperkirakan. Wow.

Ada beberapa faktor yang membantu pulihnya penjualan Toyota. Faktor pertama adalah naiknya penjualan di pasar China, di mana Toyota punya dua model andalan yang sangat laku di sana. Model pertama adalah Toyota Levin sedan dan Lexus ES. Toyota bisa menjual 164.354 unit dalam satu bulan di China, bahkan produksi mobilnya juga naik 15 persen. Itu terbukti dengan 119.711 unit mobil yang keluar dari pabrik Toyota di sana.

Kalau di rumah Toyota alias di Jepang, penjualan masih turun sekitar 10,6 persen namun Toyota masih sanggup mencatat penjualan sebesar 104.535 unit. Model-model yang membantu kenaikan penjualan Toyota di sana adalah Toyota Harrier baru, Toyota Raize baru dan Toyota Yaris baru (Bukan Yaris yang macam di Indonesia ya). Toyota Yaris baru bahkan jadi mobil terlaris di Jepang pada bulan Agustus 2020, dan di posisi kedua ada Toyota Raize.

Menilik penjualan global Toyota, angkanya masih turun di kisaran 10,6 persen dibanding tahun lalu, tapi tertolong dengan pasar China yang naik 30 persen. Selama Januari hingga Agustus 2020, Toyota berhasil menjual 5.766.821 unit mobil dan itu sudah termasuk model-model dari Daihatsu, Lexus dan Hino. Penunjang Toyota lainnya adalah Fortuner dan Hilux baru di Thailand, Yaris Cross di Eropa, lalu RAV4 dan Camry di Amerika. Apa opinimu? Sampaikan di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next: