Peluncuran Generasi Terbaru Livina Kemungkinan Tertunda Karena Kasus Ghosn

by  in  Berita & Merek Mobil & Mitsubishi
Peluncuran Generasi Terbaru Livina Kemungkinan Tertunda Karena Kasus Ghosn
0  komentar

AutonetMagz.com – Siapa yang sudah menanti – nantikan generasi terbaru dari Nissan Grand Livina? Jika kalian sudah menanti – nantinkannya, maka kami pun sama. Namun sebuah kabar kurang menyenangkan kembali muncul pasca kasus tertangkapnya petinggi aliansi Renault-Nissan-Mitsubishi yaitu Carlos Ghosn. Lho Apa Hubungannya? Ternyata hubungan antara Ghosn dengan kemunculan Nissan Grand Livina terbaru cukup erat, dan penangkapan pria kelahiran Brazil ini ternyata membuat kehadiran Nissan Grand Livina terbaru terancam mundur alias ditunda.

Mengutip dari Bloomberg, Analis dari RHB Sekuritas, Andrey Wijaya menyebutkan bahwa peluncuran dari Nissan Grand Livina terbaru yang merupakan hasil kerjasama antara Nissan dan Mitsubishi kemungkinan akan tertunda. Penundaan ini sendiri merupakan buntut dari penangkapan Ghosn beberapa waktu lalu. Bagaimana bisa? Jadi, penangkapan Ghosn ternyata sedikit banyak berpengaruh pada kepercayaan investor pada pihan Indomobil yang memegang merk Nissan di tanah air. Hal ini didukung dengan kondisi pihak Indomobil yang mengalami penurunan saham sebesar 7% pada minggu lalu, dan angka penurunan ini merupakan penurunan terbesar sejak tanggal 6 September 2018 kemarin.

Padahal, sebelumnya sudah sempat mengemuka bahwa Nissan Grand Livina generasi terbaru akan menampakkan wujudnya di tahun 2019 mendatang, dengan prediksi kemunculan bulan April 2019 pasca pemilu. Jelas kehadiran Nissan Grand Livina generasi terbaru akan langsung meramaikan pasar LMPV yang sering kami sebut ‘berdarah – darah’ tersebut. Apalagi, duet LMPV milik Astra yaitu New Toyota Avanza dan New Daihatsu Xenia pun diprediksikan akan menampakkan diri di awal 2019 mendatang. Sebenarnya kami cukup berharap duet Astra akan mendapatkan perlawanan yang sengit dari duet Nissan-Mitsubishi di tahun depan, namun dengan kondisi yang ada, dan kemungkinan penundaan, maka kita tak bisa terlalu berharap banyak dahulu.

At Least, pihak Nissan dan Mitsubishi sudah sempat mengemukakan bahwa mesin dari Mitsubishi Xpander akan diproduksi di pabrik Nissan, dan sedangkan Nissan Grand Livina akan dirakit di pabrik MMKSI. Pihak MMKSI sendiri juga kabarnya sudah merelakan Mitsubishi Pajero Sport untuk ‘mengalah’ dan kembali berstatus CBU hingga pabrik mereka ditambah kapasitasnya. Jadi, kapan Nissan Grand Livina generasi terbaru hadir? Kita sabar saja, toh proyeknya sudah ada dan nampaknya berjalan, hanya peluncurannya saja yang belum jelas. Kabar terbaru, suksesor dari Carlos Ghosn sedang dipilih oleh pihak aliansi, termasuk Nissan di dalamnya. Dan kabarnya, tanggal 17 Desember mendatang suksesor Ghosn sudah ditentukan.

Pihak Jepang dan Perancis sendiri masih setuju untuk terus melanjutkan kerjasama di dalam aliansi mereka. Oiya, selain Nissan Grand Livina, kasus Ghosn juga menunda peluncuran Nissan Leaf Performance yang dijadwalkan hadir di LA Auto Show 2018 kemarin. Kita lihat saja bagaimana kelanjutannya nanti. Bagaimana menurut kalian?

Read Prev:
Read Next: