AutonetMagz.com – Digadang – gadang berencana membuat rival untuk Tesla Model 3 maupun Model X, akhirnya keputusan BMW membuat family car bertajuk i5 pupus sudah. Mengutip dari BMW Blog, meski tidak ada pernyataan resmi dari BMW sendiri, tetapi mereka mendapat bocoran bahwa BMW belum ingin men-develop mobil baru.
Hal ini didukung dari line-up mereka yang satu per satu mulai mendapat versi hybrid dan full listrik dengan model yang sudah ada. Faktanya perancangan BMW model i akan menyita banyak waktu, bayangkan saja komponen yang digunakan tidak main – main dan banyak suguhan carbon fiber.
Chairman dari BMW, Harald Kruger juga menyatakan bahwa BMW saat ini akan berinvestasi lebih pada pengembangan pabrik dan peralatan penunjang untuk membuat model yang sudah ada menjadi all-electric, fasilitas charging secara cepat juga turut menjadi perhatian mereka.
Logis sih, buat apa banyak mobil listrik tapi infrastruktur penunjang dimana – mana belum memadai. Jadi kita harus puas kedepannya line-up model i hanya terbatas pada i8, i8 spyder dan i3 saja serta tambahan yang pasti menyusul adalah BMW X3, Seri 4 GT dan Mini yang semuanya full electric.
Menurut kalian apakah tepat menghentikan line-up model i5? Kami sih sangat menyayangkan karena model i3 kurang menarik dibandingkan patent yang ada di Carscoops dan render i5. Tapi ada yang bilang model i5 mirip dengan Toyota Prius dari segi eksterior, setuju tidak? Jika varian biasa juga dibuat listrik, lalu apa maknaya model i ya? Sampaikan di kolom komentar ya!
Read Next: Rolls-Royce Sweptail: Cita Rasa Tinggi Customer Elite