mToyota Hadir Untuk Permudah Akses Pelanggan Indonesia

by  in  Berita & Merek Mobil & Nasional
mToyota Hadir Untuk Permudah Akses Pelanggan Indonesia
0  komentar

AutonetMagz.com – Mayoritas dari pengguna mobil di Indonesia pastinya juga sudah menggunakan gadget cerdas macam smartphone. Nah, penggunaan gadget tersebut bisa menjadi sebuah peluang yang besar untuk pabrikan otomotif mendekatkan diri kepada para konsumennya. Menyadari akan peluang ini, pihak Toyota Astra Motor (TAM) pun langsung menggarap peluang ini dengan memperkenalkan sebuah mobile apps baru bernama mToyota.

mTOYOTA hadir untuk melengkapi platform digital Toyota yang sudah ada sebelumnya seperti official website, berbagai akun social media, digital press room, hingga chatbot Toyota virtual assistant TARRA. Seperti diketahui, dalam 10—15 tahun terakhir telah terjadi pertumbuhan tren penggunaan internet yang didorong oleh perkembangan teknologi digital. Kondisi ini berdampak pada perubahaan karakter konsumen dalam mendapatkan informasi tentang produk yang akan dibeli, maupun layanan yang dibutuhkannya. Tren teknologi pun bergeser pada Artificial Intelligence (AI), Internet of Things (IoT), dan e-commerce yang membutuhkan personalisasi lebih.

Untuk dapat mengikuti tren perkembangan dunia digital dan di tengah kompetisi yang semakin ketat, maka perlu adanya digital approach baru untuk meningkatkan engagement dan memberikan pengalaman terbaik bagi pelanggan melalui kemudahan akses,” ujar Yoshihiro Nakata, President Director PT Toyota-Astra Motor, pada acara peluncuran mTOYOTA Kamis, 5 November 2019 kemarin. “mTOYOTA hadir untuk semakin melengkapi platform digital Toyota yang sudah ada sebelumnya. Kami berharap, mTOYOTA dapat semakin meningkatkan pelayanan Toyota kepada pelanggan, secara digital,” kata Kazunori Minamide, Marketing Director PT Toyota-Astra Motor, dalam kesempatan yang sama.

mTOYOTA memiliki tiga aspek keunggulan, di mana platform digital ini mengutamakan personalization, one stop service, dan engagement,” ujar Marketing Director PT Toyota-Astra Motor, Anton Jimmi Suwandy. Beberapa fitur pun ditawarkan dalam aplikasi ini, antara lain adalah Single Sign on, Customer & Vehicle Profile, Favourite Feature Customization, Panic Button, Owner’s Manual, Reminder by Input VIN, Trade in, Credit Simulation, Fun, Community, TARRA, dan Customer Care. Nah, bagi kalian yang kepo dengan aplikasi mToyota, kalian bisa mencarinya di application store di gadget kalian masing – masing.

Jadi, apa tanggapan kalian terhadap mToyota ini? Yuk sampaikan di kolom komentar di bawah ini.

Read Prev:
Read Next: