AutonetMagz – Setelah mengalami facelift sebelumnya pada 2018 lalu, pihak MINI kembali melakukan peremajaan teruntuk model Cooper mereka. Dengan ubahan yang terlihat signifikan baik eksterior maupun interior, pabrikan yang sudah dimiliki oleh BMW AG ini turut menambahkan warna serta beberapa opsi kustomisasi baru agar para pemilik Cooper 2022 bisa melakukan personalisasi yang lebih beragam. Sebelumnya mari kita lihat ubahan yang terjadi pada model MINI terkecil untuk saat ini.
Modernisasi Muka, Dengan Goatee?
Ubahan paling mencolok pada bagian fascia depan adalah grille yang sekarang dikelilingi oleh lis hitam hexagonal serta bemper depan yang sekarang memiliki air intake berbentuk triangular dan sudah sewarna bodi. Jika dilihat-lihat, mukanya seperti ditambahkan gaya goatee beard, bukan? Untuk per-lampu-an bagian depan housing LED headlights-nya menjadi hitam dan foglamp sudah ditiadakan. Pindah ke bagian sampingnya, ubahan yang terjadi ada pada garis wheel arch yang lebih tegas serta desain side scuttle dengan sein LED yang lebih minimalis nan sporti.
Sementara untuk bagian velg, pihak MINI memberikan pilihan lima desain baru dengan ukuran 17-inci (Tentacle Spoke black, Scissor Spoke, Pedal Spoke) dan 18-inci (Pulse Spoke, JCW Circuit Spoke black) untuk para konsumen yang ingin berkreasi. Bergeser ke belakang, perubahan yang terjadi hanya ada pada bentuk bemper dan sedikit ubahan stoplamp Union Jack-nya. Tak lupa soal warnanya, MINI menyediakan tiga pilihan baru diantaranya Island Blue metallic, Rooftop Grey metallic, dan Zesty Yellow. Opsi multi-tone roof juga turut hadir untuk mereka yang ingin mengubah MINI Cooper-nya menjadi sebuah work of art.
Interior Berubah, Mesin Tetap Sama
Beralih ke bagian dalamnya, kami langsung melihat ubahan major yang terjadi pada bagian dashboard. Dari multi information display (MID) yang sudah sama dengan Cooper GT terbaru, bentuk stir yang baru, beberapa switchgear serta ventilasi ac yang desainnya diubah, hingga laser engraved LED light ring yang melingkari infotainment display berukuran 8,8-inci. Dibandingkan dengan Cooper 2019, interior yang di-update ini menjadi lebih dinamis karena tema ‘bulat-bulat’ khas MINI tidak bertabrakan dengan desain dashboard secara keseluruhan.
Untuk dapur pacunya memang masih sama dengan Cooper sebelumnya baik Cooper, Cooper S, maupun Cooper S Convertible yaitu berbasis B38 kepunyaan BMW. Jika melihat dari lini masanya, ini adalah kali kedua MINI melakukan facelift untuk Cooper generasi ketiga yang lahir pada 2013 silam dengan kode ‘F’ ini. Pihak MINI sendiri sudah menjadwalkan peluncuran perdana untuk publik nantinya pada Maret 2021. Untuk kalian yang penasaran dengan detail varian MINI Cooper 2022, bisa cek galeri di bawah.
Memiliki range harga £ 16.800 – 21.500 (Rp 323 – 413 jtaan) exclude kustomisasi, menurut kalian apakah kesan maskulin semakin terpancar dari MINI Cooper 2022 ini? Dengan muka yang dipasangkan goatee beard serta beberapa ubahan major pada eksteriornya, apakah Cooper satu ini butuh penyesuaian di mata para pembaca sekalian atau malah langsung sreg saja? Berikan komentar terbaikmu pada kolom di bawah.
Read Next: BMW Indonesia Tampilkan 3 Produk Terbaru, Semua SUV!