AutonetMagz.com – Kabar gembira bagi offroader semua, kini defender bakal ada penerusnya… Ya seperti judul di atas, tentu sebagai pabrikan yang terkenal dengan mobil SUV yang tidak hanya mewah tapi juga bandel di lumpur. Land Rover tentunya tidak serta-merta bakal mematikan sang legenda Defender, keputusan mereka mendiscontinue model ini lebih kepada biaya produksi yang membengkak dan masalah regulasi.
Tapi bicara soal penerus rupanya mereka sudah mengatakan akan bersemangat dalam membangun Defender berikutnya layaknya pendahulunya yang offroader sejati. Tentunya berbagai macam formulasi Defender tidaklah begitu gampang, untuk menyeimbangkan formula ini mereka minta pengunduran waktu sampai 2019. Ini berarti akan ada tiga tahun bagi Land Rover merampungkan garapan Defender terbaru.
Selain itu menurut Autocar, model Defender yang muncul tidak akan seperti konsep Land Rover DC100 yang pernah dipertontonkan 2012 silam. Hal ini disebabkan pengaruh para publik termasuk Land Rover owner yang banyak mengkritik tampilan DC100. Model yang dijanjikan hadir akan lebih ke arah modern dan simple yang didesain oleh Gerry McGovern.
Seperti versi lawasnya pun, Defender akan muncul tidak hanya dengan satu model, akan ada beberapa line-up dengan model yang cukup spesifik. Selain itu untuk membuat mobil ini dapat terus diproduksi berkelanjutan maka pilihan yang diambil adalah berbagi platform dengan model yang sudah ada. Nilai plusnya, struktur monokok alumunium dan bodi panel akan menjadi pilihan sehingga bobot model ini bisa ditekan.
Beberapa model bodi akan segera diperkenalkan dengan dua jenis wheelbase namun tidak akan sebanyak versi yang lawas. Beberapa fitur menarik yang tercium adalah setup suspensi all-independent, mesin dengan posisi longitudinal dan sistem All Wheel Drive dengan box dan transfer case bertipe low range. Hem progress-nya sedang berlangsung dan nampaknya bobot nilai Defender membuat Land Rover ingin telaten dalam membuat penerusnya. Semoga saja hasilnya bisa seperti yang kita harapkan. Bagaimana menurut anda, sampaikan komentarmu di bawah ini ya.
Read Next: V-Kool Indonesia Sebarkan Kasih Sayang Kepada Orang Tua Karyawannya