Inilah Mesin Rotary Terkecil Sedunia : Berat 2 Kilogram, Tenaga 3 HP!

by  in  Hi-Tech & International
Inilah Mesin Rotary Terkecil Sedunia : Berat 2 Kilogram, Tenaga 3 HP!
0  komentar

AutonetMagz.com – Sudah rahasia umum kalau mesin rotary itu kecil, buktinya ada pada Mazda RX-7 dan RX-8 yang mesinnya hanya 1.300 cc, tapi tenaganya setara mesin piston 3.500 cc. Apa bisa lebih kecil lagi? Bisa! Sebuah perusahaan startup bernama LiquidPiston mengumumkan kalau mereka sudah membuat mesin rotary kecil yang diklaim sebagai mesin rotary terkecil di dunia, tapi sanggup untuk dipakai sebagai mesin sebuah gokart. Wow…

Mesin ini hanya berbobot 2 kilogram, tidak lebih berat daripada seluruh panel bodi samping Jaguar F-Type Coupe. Meski demikian, mesin ini sanggup menghasilkan tenaga 3 hp. Meski masih dalam tahap pengujian, mereka mengklaim mesin ini bisa menggantikan mesin gokart biasa yang biasanya berupa mesin piston dengan bobot 20 kilogram, namun mereka masih ingin meringankan bobot mesinnya hingga 1,5 kilogram dan menaikkan tenaganya jadi 5 hp.

Sebagai perbandingan, mesin piston 20 kilogram yang saya sebut tadi rata-rata menghasilkan tenaga 6,5 hp. Dinamai X Mini, LiquidPiston menerima dana sebesar 1 juta Dollar AS untuk riset dan pengembangan mesin ini. Mesin kecil ini muat dalam genggaman telapak tangan manusia, tapi cukup bertenaga untuk menjalankan sebuah motor kecil, gokart, genset atau bahkan drone. Bahan bakarnya saat dites menggunakan Jet Propellant 8, bahan bakar keperluan militer.

Menurut Alec Shkolnik, co-founder dan presiden LiquidPiston, “[DARPA] adalah jenis agnostik untuk aplikasi yang sebenarnya, karena mereka memiliki begitu banyak aplikasi yang berbeda yang juga membutuhkan tenaga.” FYI, DARPA jugalah yang memberikan dana 1 juta Dollar AS ke LiquidPiston untuk pengembangan mesin ini.

Shkolnik mengatakan bahwa X Mini masih awal dalam pengujian, dan mereka baru membuat 1 prototipe saja, tapi dia berharap bahwa mesin ini bisa dirilis untuk keperluan komersial dalam beberapa tahun ke depan. Ketika saat itu tiba, X Mini bisa saja dipakai ke mesin pemotong rumput, generator darurat, dan kendaraan kecil seperti motor. Apa opinimu mengenai mesin cilik ini? Sampaikan di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next: