Hyundai IONIQ Hybrid, Sporty Namun Tetap Efisien

by  in  Hyundai & Mobil Baru
Hyundai IONIQ Hybrid, Sporty Namun Tetap Efisien
0  komentar

Hyundai IONIQ HybridAutonetMagz.com – Akhirnya Kamis 14 Januari 2016 kemarin, Hyundai resmi memperkenalkan mobil hybrid terbarunya bernama Hyundai IONIQ, setelah sebelumnya yang kami beritakan masih berupa gambar ilustrasi. Kesan pertama terhadap desainnya saya pribadi melihatnya cukup cakep, gak ada kesan lebay untuk sebuah hybrid car, proporsinya pas.

Wajahnya masih menggunakan bahasa fluidic design khas Hyundai namun dengan grill yang diberi warna hitam semua termasuk frame headlamp, ini membuatnya terlihat sangar. Sentuhan modern tampak pada area foglamp dan bingkainya yang seperti bumerang dengan susunan lubang horizontal.

Mobil hybrid Hyundai Ioniq tampak belakang rear

Bagian belakang Hyundai IONIQ ini mempunyai atap yang melandai dengan tarikan garis menyambung ke area bagasi seperti mobil liftback, namun yang jadi pertanyaan saya mengapa desain belakang mobil-mobil hybrid punya kemiripan, yaitu terdapatnya jendela kecil di kap bagasinya, lihat saja Toyota Prius lama, Honda Insight dan Chevrolet Volt. Dengan bentuk belakang yang seperti ini, seolah Hyundai IONIQ ini mengikuti rivalnya yang lebih dulu lahir.

mobil baru Hyundai 2016 bermesin Hybrid bernama Hyundai IONIQ

Secara keseluruhan desain mobil ini dibuat seperti sebuah coupe, Hyundai bilang kalau ini bertujuan agar aliran udara menjadi lebih baik hingga tercipta nilai efisiensi yang tinggi. Karakter ini menggabungkan fitur aero aktif dan pasif untuk mencapai nilai Cd (Coefficient drag) atau hambatan angin yang bagus, hanya 0,24 saja, hal ini menjadikan IONIQ sebagai salah satu mobil paling aerodinamis di pasaran untuk saat ini.

Hyundai Motor Corporation akan menghadirkan IONIQ ini dalam 3 pilihan mesin, yaitu Electric Vehicle (EV), Plug-in Hybrid dan Hybrid standar. Namun yang akan segera hadir dalam waktu dekat ini adalah varian hybrid, untuk Electric Vehicle masih menunggu waktu.

mesin hybrid Hyundai IONIQ 2016

“Peluncuran Hyundai IONIQ ini sebagai tanda dimulainya mobilitas masa depan baru dan keinginan kami untuk mengembangkan inovasi teknologi. Hyundai Motor akan menjadi ujung tombak mobil ramah lingkungan dengan menjadikannya sebagai produsen kedua di dunia yang mempunyai green car sebanyak 22 model hingga tahun 2020” jelas Moon-Sik Kwon, Wakil Ketua R & D Center Hyundai Motor, dalam siaran pers nya.

Baca juga : Spesifikasi lengkap Hyundai IONIC

Mesin Hyundai IONIQ adalah mesin yang baru saja dikembangkan. 1.6 liter mesin bensin empat silinder Kappa GDi dengan tenaga 77kW / 147Nm yang dikawinkan dengan motor listrik yang mempunyai daya 32kW / 256Nm yang ditenagai oleh baterai Lithium-Ion polymer canggih. Hasil penggabungan mesin konvensional dan electric ini menghasilkan tenaga maksimum sebesar 103.6kW / 265Nm. Sebagai perbandingan, Toyota Prius terbaru punya tenaga 72kW / 142Nm untuk mesin bensin 1.8 liter nya dengan motor listrik 53kW.

interior Hyundai IONIQ hybrid 2016

Tenaga tersebut dihantarkan ke roda depan melalui transmisi dual-clutch 6 percepatan yang juga baru dikembangkan oleh Hyundai dengan nama 6DCT yang di klaim memberikan rasa berkendara yang sporty dengan performa responsif, perpindahan gigi yang cepat dan halus sehingga berkendara menjadi nyaman dan nilai efisiensi bahan bakar semakin baik.

Hyundai IONIQ dibangun diatas sasis baja / alumunium dengan penempatan baterai yang lebih rendah yaitu dibawah kursi belakang, hal ini bertujuan untuk menjaga pusat gravitasi rendah hingga mobil ini enak dipakai untuk bermanuver.

bahan baku mobil Hyundai IONIQ hybrid

Agar tingkat keamanan mobil ini memadai, 53% bahan baku mobil ini terbuat dari Advanced High Strength Steel. Sedangkan untuk efisiensi bahan bakar, sebagian bahan baku Hyundai IONIQ menggunakan alumunium ringan, diantaranya pada kap mesin dan pintu bagasi.

Sebagai mobil masa kini Hyundai IONIQ dibekali sejumlah fitur canggih untuk mendukung keamanan dan kenyamanan berkendara seperti 7 air bags, Lane Departure Warning and Lane-keep Assist, Blind Spot Detection, Rear Traffic Allert dan sistem pengereman otomatis dalam keadaan darurat.

dashboard dan head unit Hyundai IONIQ hybrid 2016

Di dalam kabin, fitur yang bisa ditemui adalah layar TFT beresolusi tinggi sebesar 7-inci yang berada dibalik kemudi untuk menampilkan berbagai macam informasi dan semua pengukuran yang ada di mobil ini termasuk status baterai. Dibagian tengah terdapat audiotainment dengan layar sentuh yang bisa tersambung dengan Apple CarPlay dan Android Auto. Ada juga Qi-standard wireless charging pad untuk men-charge telepon seluler.

2016 Hyundai IONIQ hybrid

Hyundai IONIQ yang namanya enak diucapkan dan terdengar modern ini walaupun sudah diperkenalkan, namun debut globalnya baru akan dilakukan pada bulan Maret di ajang Geneva Auto Show 2016. Hyundai berharap banyak terhadap IONIQ ini, mereka ingin konsumen terpikat hingga bisa menggangu penjualan mobil hybrid lain yang telah lebih dulu eksis. Kalau harganya ok sih, gak menutup kemungkinan ya, gimana menurut pendapat Anda?

Dibawah ini video Hyundai IONIQ yang dilansir oleh Hyundai Motor Corporation

Read Prev:
Read Next: