AutonetMagz.com – Pabrikan asal Korea Selatan yaitu Hyundai, yang terkenal baru-baru ini meluncurkan Hyundai Santa Fe terbarunya di Indonesia, kini memperlebar sayapnya. Meski sudah memiliki banyak sekali varian, pabrikan asal Korea ini kembali mengeluarkan produk baru berupa sebuah truk yang kabarnya akan menggunakan tenaga listrik. Cekidot.
Akhirnya, Hyundai merilis desain awal dari truk listrik mereka tersebut. Truk ramah lingkungan ini sendiri kabarnya tak akan disebarluaskan ke banyak negara, melainkan direncanakan untuk pasar di Eropa. Truk yang sampai sekarang belum bisa disebutkan namanya ini tampil dengan ciri body aerodinamis, khas truk listrik masa depan. Hyundai menyatakan bahwa beberapa bagian di truk tersebut juga mencirikan tampilan yang ramah lingkungan. Contohnya, aplikasi pewarnaan biru pada beberapa bagian yang memunculkan kesan sejuk, mungkin itu maksudnya. selain itu, beberapa garis-garis panjang ditarik hingga belakang entah agar terlihat lebih sporty atau hiasan saja, sepertinya Hyundai serius ingin menimbulkan kesan segar dan ramah lingkungan. Penulis benar-benar penasaran garisan yang tertarik dari badan hingga belakang truk tersebut merupakan stiker atau emblem 3D.
Memang melihat desain keseluruhan truk ini bisa dikatakan cukup menarik apalagi kalau bisa sampai dipasarkan di Indonesia, akan seperti transformer dunia nyata yah? Tapi bukan itu yang menjadi fokus melainkan truk ini nantinya 12 bulan kedepan akan segera dipasarkan di Eropa! Hyundai mengharapkan untuk bisa membeberkan keterangan lainnya dari Truk ini, seperti spesifikasi dan lain-lain pada gelaran IAA Comercial Vehicle 2018 sehingga produk ini bisa disampaikan kepada publik akan lebih jelas. Kedepannya Hyundai juga tertarik pada produk truk otonom. Salah satunya dengan melakukan demonstrasi menggunakan Hyundai Excient yang menarik trailer dan telah mengelilingi Korea Selatan, Hyundai yakin kemajuan teknologi akan semakin pesat di jaman kedepannya.
Truk yang nampaknya akan mengangkut bahan bakar itu nantinya akan memiliki jejak yang sama dengan kedua Saudaranya, Hyundai iX35 dan Hyundai Nexo. Bedanya truk ini nantinya belum ditentukan apakah akan menggunakan listrik murni ataukah seperti Hyundai Nexo yang telah membawa bahan bakar Nitrogen menuju beberapa wilayah di Amerika Utara. Setelah melihat model dari truk ini, bagaimana menurut kalian?
Read Next: Tilang Elektronik Uji Coba Di Jakarta, Kenali Sistemnya