Honda Segera Rilis ZR-V di Australia, Indonesia Kapan?

by  in  Berita & Honda & International
Honda Segera Rilis ZR-V di Australia, Indonesia Kapan?
0  komentar

AutonetMagz.com – Honda ZR-V akan segera diluncurkan di Australia, dimana ia akan diposisikan sebagai penghubung antara HR-V dan CR-V. Disana, Honda ZR-V ditawarkan dalam 4 pilihan level trim diantaranya e-HEV LX, VTi LX, VTi L, dan VTi X. Varian entry level dibanderol dengan harga mulai AU$ 40,200 (401 jutaan) sementara yang termahal, varian e-HEV LX dibanderol dengan harga AU$ 54.900 (Rp 548 jutaan)

Mesin & Fitur

Yang pasti, pasar Australia untuk saat ini mendapatkan satu varian hybrid. Dilengkapi dengan mesin empat silinder FHEV 2.0 liter dengan output tenaga dan torsi yang belum diumumkan untuk versi Australia. Di pasar lain, mesin ini menghasilkan tenaga 181 hp dengan torsi 315 Nm. Sementara varian lainnya akan dilengkapi dengan mesin empat silinder VTEC 1.5 liter turbocharged bertenaga 175 hp dengan torsi 240Nm.

Untuk fitur dan spesifikasi lengkapnya sayangnya belum diumumkan. Menurut Drive.com.au, setiap varian ZR-V akan hadir dengan Honda Sensing yang mencakup autonomous emergency braking (AEB), adaptive cruise control, dan traffic sign recognition, lampu depan LED dengan adaptive driving beam, velg 17 inci untuk varian VTi X, dan velg 18 inci untuk varian lainnya. Sementara di dalam, terdapat layar infotainment 9,0 inci dengan Android Auto dan Apple CarPlay wireless.

Pilihan Warna

Untuk pasar Australia, Honda ZR-V tersedia dalam pilihan warna Crystal Black, Platinum Grey, Platinum Crystal Blue, Platinum White, atau Premium Crystal Garnet (merah). Varian VTi-X tidak tersedia dalam pilihan warna Crystal Black. Pilihan warna Nordic Forest Pearl (seperti sonic grey tapi lebih gelap) dan Midnight Blue Beam Pearl sepertinya belum tersedia untuk pasar Australia, kedua warna tersebut tersedia untuk pasar Jepang.

Dealer Honda Australia akan memulai penjualan pada 19 Mei mendatang. Mobil ini akan bersaing dengan Toyota Corolla Cross, Mazda CX-30, dan Mitsubishi Eclipse Cross. Diperkirakan harganya tidak jauh dari kompetitor yang disebutkan tadi. Apakah akan masuk Indonesia juga? segmen ini di Indonesia sebenarnya tidak ramai-ramai amat dengan penjualan yang juga kurang menggembirakan. Bagaimana menurut kalian? sampaikan di kolom komentar.

Read Prev:
Read Next: