AutonetMagz.com – Pameran CES 2018 ternyata menjadi kesempatan Honda untuk memamerkan teknologi robotiknya. Segala hal yang menunjukkan kemajuan fungsi dan desain robot serta Artificial Intelligence (AI) Honda tersebut ditampilkan untuk memaparkan visi dimana teknologi robot dan AI dapat membantu manusia dalam berbagai situasi dengan konsep 3E (Empower, Experience, Empathy).
Pertama, ada ATV self-driving bernama 3E-D18 yang digambarkan sebagai “Kuda Pekerja Medan Offroad” yang dapat membantu berbagai aktivitas manusia. Model ini dibangun di atas sasis ATV Honda dan dilengkapi dengan mesin listrik, penggerak 4 roda, dan ban tanpa angin yang menurut Honda “hampir tidak bisa dihancurkan.” Ya, jadi tidak perlu isi angin seperti ban biasa, tapi klaim soal “tidak bisa dihancurkan” itu lumayan tinggi ya?
Menurut Honda, 3E-D18 ini bisa dimanfaatkan di area konstruksi, area perang, pemadam kebakaran dan operasi pencarian dan penyelamatan tim SAR dalam sebuah bencana. Cerdas, soalnya kalau robot yang pergi bertugas, tidak perlu kehilangan nyawa manusia kalau ada apa-apa. Selain kegunaan ekstrim seperti tadi, Honda bilang ia bisa melakukan tugas biasa atau beroperasi di agrikultur dan pekerjaan rumah tangga.
Selain itu, Honda juga menampilkan 3E-B18. Dengan perangkat tambahan, robot 3E-B18 dapat digunakan sebagai kereta barang. Ukuran yang ringkas memungkinkan alat ini untuk melakukan manuver di tempat sempit, dilengkapi dengan jok yang tinggi-rendahnya dapat diatur saat dipakai di jalan menanjak atau menurun.
Berikutnya ada robot 3E-C18. Kalau yang ini, kami sudah bertemu dengannya di Tokyo Motor Show 2017 di Jepang. Dijuluki Dream-Go Project, ini seperti etalase berjalan yang lucu, interaktif dan cerdas. Ada lagi yang lucu, yakni robot 3E-A18, di mana robot ini mengaplikasikan AI untuk menjadi pemandu di beberapa tempat seperti bandara dan pusat perbelanjaan.
Robot itu juga memiliki kemampuan untuk memberikan informasi dan menunjukkan kepedulian terhadap kebutuhan individu dan kelompok melalui analisa terhadap ekspresi wajah dan lingkungan di sekitarnya. Singkatnya, robot ini punya emosi. Duh, semoga robotnya tidak gampang ngambekan ya. Apa opinimu mengenai robot-robot ciptaan Honda ini? Sampaikan di kolom komentar!
Read Next: Toyota & Mazda Putuskan Bangun Pabrik di Alabama