AutonetMagz.com – Saat zamannya Jazz GE8, Honda pernah menawarkan varian crossover dari Honda Jazz yang disebut Honda Jazz Twist / Fit Twist, mirip-mirip dengan strategi Nissan saat merilis Livina X-Gear, yaitu hatchback dengan aroma crossover. Bedanya, jika Livina X-Gear sudah banyak beredar di jalanan Indonesia, tak satu pun Jazz/Fit Twist berkeliaran di sini, karena memang tak pernah dijual di Indonesia.
Nah, Pada Jazz GK5 generasi terkini, Honda juga masih berpikiran untuk membuat versi crossover dari Jazz, masih dengan tambahan nama Twist. Namun tak seperti Jazz Twist terdahulu yang minim ubahan, Jazz Twist mendatang akan punya body kit crossover lengkap layaknya Livina X-Gear, setidaknya begitu menurut hasil render Noticias Automotivas ini.
Jazz Twist akan diluncurkan pertama kali di Brazil pada tahun 2016. Meski ubahannya diklaim lebih komplit, Honda tak akan mengubah apapun pada mesin Jazz GK5 spek Brazil, masih dengan mesin 1.500 cc 4 silinder bertenaga 116 hp dan torsi 153 Nm, begitu pula dengan girboks manual dan CVT-nya.
Selain Brazil, Honda juga akan melirik India, karena kedua negara ini memiliki catatan penjualan hatchback bergaya crossover yang cukup menjanjikan. Jika sudah diluncurkan, Jazz Twist akan menghadapi Hyundai i20 Active, VW Cross Polo, Fiat Avventura dan Toyota Etios Cross di Brazil.
Untuk anda, apakah anda merasa tertarik jika Honda menghadirkan versi crossover dari Jazz untuk dijual di Indonesia? Setidaknya untuk head-to-head dengan Livina X-Gear. Sampaikan opini anda di kolom komentar!
Read Next: Mitsubishi Lancer Evolution X Final Edition Sudah Bisa Dipesan, Hanya 1.000 Unit Saja!