AutonetMagz.com – Hasil tes tabrak dari salah satu mobil yang paling diperbincangkan beberapa waktu silam, yakni Honda HR-V sudah dikeluarkan oleh badan ASEAN NCAP (ASEAN New Car Assessment Program). Lembaga yang mengurus dan menguji mobil-mobil baru untuk pasar ASEAN tersebut membeberkan kalau crossover Honda ini memperoleh hasil tes tabrak yang bagus, yakni 5 bintang, alias skor tertinggi.
Detailnya, saat dites tabrak frontal offset, HR-V spek Thailand memperoleh 15,21 poin dari maksimum 16 poin untuk perlindungan penumpang dewasa, lalu untuk perlindungan penumpang anak-anak masih lumayan dengan persentase 73%, alias bintang empat. Sementara untuk side impact test UN R95, Honda HR-V lulus dengan rating 5 dan 4 bintang yang telah disebutkan tadi.
Perlu diingat, yang diuji coba adalah HR-V versi Thailand yang fitur safety-nya cukup mumpuni, baik dari yang termurah hingga termahal. Salah satu syarat agar layak meraih skor 5 bintang adalah stability control, dan itu hadir di semua varian HR-V Thailand. Syarat lainnya kalau mau dapat 5 bintang adalah adanya seat belt reminder untuk pengemudi dan penumpang.
Dalam hal ini, minimal penumpang depan juga harus dapat seat belt reminder, dan HR-V Thailand memenuhi hal itu. Kalau HR-V di negara ASEAN lain belum tentu punya, apalagi yang spek termurahnya. Sebagai contoh, di Malaysia hanya HR-V tipe V saja yang bisa dikatakan berperingkat 5 bintang juga, karena hanya tipe itu yang punya stability control dan seat belt reminder untuk pengemudi dan penumpang depan.
Kalau di Indonesia, mungkin yang paling bisa diharapkan agar dapat HR-V berbintang 5 adalah HR-V Prestige yang paling mahal bermesin 1.800 cc. Kami lampirkan juga video tes tabrak Honda HR-V. Bagaimana menurutmu? Sampaikan di kolom komentar dan simak juga videonya!
Read Next: Honda Sonic dan Honda CB150R Facelift Akan Dirilis Di Tanggal Yang Sama