AutonetMagz.com – Seiring dengan dimulainya Bangkok Motor Show 2019 kemarin, maka ikut bermunculanlah beberapa produk yang memang diisukan bakal hadir di pameran ini. Salah satu yang juga cukup dinantikan adalah sosok All New Honda Accord. Nah, berhubung kelengkapan, fitur, dan juga desain luar dalam dari All New Honda Accord sudah kami bahas, maka praktis sisa detail informasi yang belum terbahas hanyalah perkara harga dari All New Honda Accord ini.
Nah, seminggu yang lalu kami sudah sempat memberikan prediksi kami terhadap harga dari All New Honda Accord versi Thailand, dan kala itu prediksi ada di angka 600 hingga 800 jutaan Rupiah. Dan ternyata prediksi tersebut tidak meleset terlalu jauh dibandingkan dengan harga resmi yang diberikan oleh pihak Honda Thailand. Seperti yang kita ketahui bersama, All New Honda Accord di Thailand dijual dalam 2 skema, dan 3 varian. Nah, skema pertama adalah skema mesin turbo yang mengandalkan mesin 1.500cc VTEC Turbo seperti milik Honda CR-V dan Honda Civic.
Varian ini sendiri adalah varian termurah yang dilepas dengan harga 1,5 juta Baht, alias 670 jutaan Rupiah, lebih murah sedikit dari Suzuki Jimny Manual di negeri yang sama. Sedangkan varian kedua adalah varian dari skema Hybrid yang mengandalkan mesin 2.000cc Sport Hybrid i-MMD. Ada dua varian di skema Hybrid, yaitu Hybrid dan Hybrid Tech. Varian Hybrid Tech mendapatkan sejumlah fitur dalam paket Honda Sensing yang tentunya lebih canggih dari varian standarnya. Detail mengenai perbedaan keduanya juga sudah kami sampaikan di artikel sebelumnya. Nah, untuk varian Hybrid dilepas dengan harga 1,65 juta Baht dan varian Hybrid Tech 1,8 juta Baht.
Jika dirupiahkan, artinya varian Hybrid punya banderol 739 jutaan Rupiah, dan untuk varian tertinggi dalam diri Hybrid Tech dibanderol dengan harga 806 jutaan Rupiah. Yap, tembus 800 jutaan Rupiah. Nah, namun ada kabar baik mengenai harga – harga dari All New Honda Accord ini, karena di situs resmi Honda Thailand, pihak APM menyebut harga tersebut adalah batas atas, dan ada kata ‘Estimasi’. Jadi, bisa saja harga dari All New Honda Accord bakal lebih murah, apalagi mobil ramah lingkungan mendapatkan hak istimewa di pasar Thailand dengan sejumlah subsidi pajak. Lantas, jika di Thailand All New Honda Accord dijual dengan harga tersebut, bagaimana jika masuk ke Indonesia nanti?
FYI, harga OTR Jakarta untuk New Honda Accord yang dijual di Indonesia saat ini ada di angka 664,5 juta Rupiah untuk mesin 2.400cc. Nah, kalau kalian mau menebak, kira – kira berapa banderol All New Honda Accord di Indonesia nanti?
Read Next: Porsche Cayenne Coupe, Siap Diadu Dengan GLE Coupe & X6