AutonetMagz.com – PT Goodyear Indonesia Tbk melakukan pembuktian dua produk unggulan terbarunya yaitu Goodyear Assurance ComfortTred (ACT) dan Assurance Maxguard SUV. Sejumlah perwakilan media dan perwakilan komunitas diundang ke acara “Goodyear Tire Feature Experiences” di Pusat Pendidikan Lalu Lintas (Pusdiklantas) BSD, Tangerang. Tujuannya untuk membuktikan kehandalan kedua ban dan merasakan performa ban dalam hal akselerasi, pengendalian, dan pengereman.
Uji Coba dilakukan dengan menggunakan Toyota Camry untuk ban Assurance ComfortTred dan Hyundai SantaFe untuk ban Assurance Maxguard SUV. Serangkaian rintangan seperti sprint, cornering, zig-zag, dan jalan yang basah disediakan untuk mengetahui bagaimana peforma dari ban tersebut. Sayangnya tidak ada pengetesan dengan speed bump atau jalan yang tidak rata (setidaknya untuk yang SUV). Sehingga kita tidak bisa tau bagaimana kehandalan ban tersebut dalam meredam guncangan.
Keungulan Masing-masing Produk
Apa sih keistimewaan dari ban tersebut? kita mulai dari Goodyear Assurance ComfortTred dulu. Ban ini dilengkapi dengan Advance Noise Cancelling. Lapisan pada bannya memiliki desain khusus yang bisa meredam kebisingan dan getaran. Selain itu, kompon ban dibuat dengan silika berkualitas tinggi untuk memaksimalkan cengkraman di jalan basah. Desain rusuk ban juga dibuat lebih besar pada bagian tengah tapak untuk meningkatkan grip saat menikung jodoh orang.
Sedangkan untuk Goodyear Assurance Maxguard SUV memiliki keunggulan ActiveGrip Technology. Menggunakan karet sintetis dengan viskoelastisitas tinggi menghasilkan daya cengkraman ganda untuk pengereman di jalan basah yang lebih pendek. Konstruksinya juga menggunakan 2 layer menggunakan sabuk baja dengan konfigurasi carcass agar lebih kuat menahan luka gores dan tusukan. Desain tapaknya menggunakan blok miring untuk kesenyapan ekstra.
Hasil Pengetesan
Bagaimana peformanya? Kami mengetesnya menggunakan Toyota Camry hybrid XV 50 (satu generasi sebelum yang sekarang) untuk Assurance ComfortTred. Hasilnya, ketika diajak berakselerasi hingga 80 km/jam ban ini cukup senyap dan tidak mengeluarkan suara dengung. Begitu pula ketika diajak menikung gebetan zig-zag, ban ini mampu menahan mobil agar tidak understeer. Saat dibawa ke jalan basah dan melakukan panic braking, cengkramannya di jalan basah juga cukup baik.
Sementara untuk Goodyear Assurance Maxguard SUV kami menggunakan Hyundai SantaFe Diesel, kami sengaja memilih unit ini untuk membandingkan apakah suara bannya akan ‘kalah’ dengan suara diesel? Hasilnya sama seperti ComfortTred, cukup senyap dan tidak mengeluarkan suara dengung ketika diajak berakselerasi hingga 80 km/jam. Dibawa zig-zag juga walaupun bodinya agak ngebuang (namanya juga SUV) tapi grip pada ban cukup baik untuk menjaga mobil untuk tetap berada di jalurnya. Ketika dibawa ke jalan basah, walaupun secara pengereman tidak sedekat ComfortTred, tapi gripnya juga cukup baik dan mudah untuk dikendalikan.
Kedua ban tersebut tersedia dalam berbagai ukuran dari rim 16 sampai 20 inci dengan harga mulai dari Rp 1 jutaan. Keduanya sudah bisa diperoleh di toko Goodyear terdekat di kota anda. Bagaimana menurut kalian? sampaikan di kolom komentar
.
Read Next: Suzuki Torehkan Pencapaian Positif Selama 2022