GIIAS Surabaya 2023 Bakal Dihelat, Pecah Rekor Brand Terbanyak!

GIIAS Surabaya 2023 Bakal Dihelat, Pecah Rekor Brand Terbanyak!
0  komentar

AutonetMagz.com – Antusiasme publik terhadap perkembangan otomotif di Indonesia tahun ini menunjukkan respon yang amat positif. Dan kondisi ini didukung pula dengan banyaknya brand baru di Indonesia maupun banyaknya produk baru. Oleh karenanya, kehadiran pameran seperti GIIAS 2023 menjadi momen yang bakal ditunggu-tunggu, termasuk di daerah non Jabodetabek. Dan kabar baiknya, GIIAS Surabaya 2023 akan kembali dihelat tahun ini. Yuk kita bahas lebih lanjut.

GIIAS Surabaya 2023 Mulai 20 September

Sekretaris Umum GAIKINDO, Kukuh Kumara mengungkapkan pameran GIIAS 2023 The Series memiliki kesan khusus bagi GAIKINDO. “Di tahun ini GIIAS hadir sebagai penyelenggaraan pameran GAIKINDO yang ke-30, dan khusus GIIAS Surabaya 2023 akan menghadirkan jumlah merek kendaraan terbanyak dikurun empat tahun kebelakang,” ujar Kukuh. Yap, GIIAS Surabaya 2023 memecahkan rekor sebagai penyelenggaraan dengan jumlah merk kendaraan terbanyak yaitu total 23 merek kendaraan bermotor, diantaranya adalah 16 brand kendaraan penumpang yakni Audi, Chery, Daihatsu, DFSK, Honda, Hyundai, KIA, Lexus, Mazda, Mitsubishi Motors, Nissan, Seres, Suzuki, Toyota, Volkswagen, Wuling.

Selain itu, ada juga 7 brand kendaraan roda dua seperti Gova, Piaggio, Vespa, Aprilia, Moto Guzzi, Royal Enfield dan United E-Motor. “Kehadiran lebih banyak peserta pada GIIAS Surabaya tahun ini artinya masyarakat Jawa Timur akan dapat menikmati dan mencoba lebih banyak model dan teknologi otomotif terbaru. Lebih dari 12 model kendaraan terbaru termasuk kendaraan listrik yang baru saja diluncurkan pada GIIAS 2023 lalu di Tangerang, akan hadir pada GIIAS Surabaya,” tutur Sri Vista Limbong, Project Director Seven Event selaku pelaksana pameran GIIAS The Series 2023. GIIAS Surabaya 2023 sendiri akan berlangsung selama 5 hari pada 20 hingga 24 September di Grand City Convex Surabaya.

Bakal Ada 12 Kendaraan Baru di GIIAS Surabaya

GAIKINDO dan GIIAS sendiri melihat bahwa pangsa pasar Jawa Timur adalah salah satu yang penting bagi industri otomotif nasional. Secara statistik, dalam periode Januari hingga April 2023 capaian Jawa Timur tercatat sebesar 10,3% dan menjadi sumbangsih terbesar ketiga untuk pasar otomotif nasional. Oleh karenanya, GIIAS Surabaya 2023 juga akan dihadiri oleh sejumlah tokoh penting nasional. ”Tahun ini GIIAS Surabaya akan kembali dibuka oleh Menteri Perindustrian, hal ini membuktikan dukungan Pemerintah Republik Indonesia terhadap perkembangan industri otomotif di Jawa Timur,” terang Kukuh. Selain itu, GIIAS Surabaya 2023 juga akan menyajikan 12 model kendaraan terbaru termasuk kendaraan listrik.

Selain melihat langsung unit display, para pengunjung juga dapat mencoba langsung puluhan model kendaraan terbaru pada area test drive dan test ride GIIAS Surabaya 2023 yang berada pada area outdoor. Untuk tiket, penyelenggara memberikan 2 opsi pembelian tiket yaitu online melalui aplikasi Auto360 maupun on site. Namun, ada perbedaan harga kalau kalian membeli lewat 2 metode tersebut. Harga tiket weekdays ada di angka 20 ribu Rupiah untuk online, dan 30 ribu Rupiah untuk on site. Sedangkan harga tiket weekend ada di angka 30 ribu Rupiah untuk online, dan 40 ribu Rupiah untuk on site. Jadi, bagaimana menurut kalian?

Read Prev:
Read Next: