Formo Max Grebek Pasar : Cara Wuling PDKT Pelaku Usaha di Tangerang

by  in  Berita & Merek Mobil & Nasional
Formo Max Grebek Pasar : Cara Wuling PDKT Pelaku Usaha di Tangerang
0  komentar

AutonetMagz.com – Sejak bulan lalu, Wuling Motors Indonesia telah resmi masuk di ketatnya persaingan kendaraan niaga ringan melalui Wuling Formo Max. Pickup dengan dimensi panjang 5,1 meter ini memang cukup menggoba banyak pihak dengan beberapa keunggulan yang tidak dimiliki rival-rivalnya. Oleh karenanya, Wuling pun terus melakukan sosialisasi dan pendekatan untuk memperkenalkan Wuling Formo Max. Termasuk pada para pelaku usaha yang merupakan target konsumen mereka. Dan salah satu caranya adalah melalui acara Formo Max Grebek Pasar. Apaan tuh? Yuk kita bahas.

Kenalkan Formo Max Ke Publik Tangerang

Jadi, baru-baru ini pihak Wuling Motors Indonesia bersama dengan PT Arista Jaya Lestari, PT Maju Global Motor, dan PT Prima Wahana Automobil menggelar acara launching Wuling Formo Max di kawasan Tangerang. Bersamaan dengan peluncuran ini, pihak Wuling juga menggelar acara ‘Formo Max Grebek Pasar’. Tidak hanya di satu lokasi saja, Formo Max Grebek Pasar yang memiliki berbagai kegiatan dan promo menarik ini akan digelar di sejumlah pasar, mulai dari Pasar Modern BSD pada 6-8 Februari 2023, lalu diteruskan di Pasar Tanah Tinggi pada 9-11 Februari 2023. Di Tangerang, Wuling memasarkan Formo Max dengan 2 tipe yaitu Standard dengan harga 163 jutaan Rupiah dan AC dengan 171 jutaan Rupiah.

Tangerang menjadi lokasi peluncuran Formo Max pekan ini karena kami melihat adanya perkembangan industri usaha yang semakin baik. Maka dari itu, kami yakin bahwa kendaraan komersial Wuling terbaru ini dapat menjadi pilihan pikap bagi pelaku usaha di Tangerang. Mari kunjungi acara ‘Formo Max Grebek Pasar’ untuk melihat secara langsung pikap dengan area bak yang luas dan fitur terbaik di kelasnya,” terang Kharismawan Awangga selaku Regional Sales Manager Wuling Motors. Dalam acara Formo Max Grebek Pasar, terdapat sejumlah kegiatan seperti hiburan, kuis, dan sesi test drive bagi pengunjung yang ingin mencoba Formo Max. Konsumen yang mengikuti kegiatan tersebut, berkesempatan untuk mendapatkan berbagai hadiah menarik dengan syarat & ketentuan berlaku.

Keunggulan Wuling Formo Max

Wuling Formo Max sendiri hadir dengan beberapa hal menarik, seperti bak yang paling panjang di kelasnya. Panjang baknya mencapai 2.695 mm dan lebarnya mencapai 1.725 mm serta bukaan bak 3 sisi untuk akses keluar masuk muatan. Untuk urusan dapur pacu, Wuling Formo Max menggunakan mesin 4 silinder 1.500cc yang menghasilkan tenaga 98 hp dan torsi 140 Nm serta menggunakan transmisi manual 5-percepatan. Uniknya, Wuling menyematkan sejumlah fitur yang biasanya tak bisa kita temukan di pickup. Sebut saja EPS, AC, ABS, EBD, Seatbelt dengan pretensioner, head unit dengan 2 speaker, bahkan power outlet dan kursi yang bisa di-recline dengan headrest yang proper.

Sejumlah hal ini membuat Wuling Formo Max memiliki added value yang menarik. Bagaimana kalau menurut kalian, kawan?

Read Prev:
Read Next: