Ford Recall 50 Ribu Mobil Gara-Gara Masalah Fuel Pump

by  in  Berita & Ford & International
Ford Recall 50 Ribu Mobil Gara-Gara Masalah Fuel Pump
0  komentar
Cover-recall-ford-edge

AutonetMagz.com – Rabu kemarin, Ford melayangkan surat penarikan kembali alias recall untuk 50.157 kendaraannya yang beredar di Amerika Serikat, Kanada dan Meksiko untuk sebuah perbaikan. Model-model yang terpaksa diperbaiki adalah Focus, Fiesta, Edge, Escape dan Transit Connect tahun 2014 serta Fiesta 2015 yang menggunakan fuel pump bermerek Bosch.

Ada apa dengan fuel pump mobil-mobil tersebut? Diduga, biang keladinya adalah piringan nikel di dalamnya yang bisa menyebabkan kontaminasi bahan bakar, gesekan berlebih dan beberapa hal negatif lainnya.

2014 Ford Fiesta ST

Tak hanya merek Ford saja yang bermasalah dengan fuel pump Bosch yang punya piringan nikel ini. Merek-merek lain semisal VW Group, BMW dan Nissan pernah dipusingkan dengan masalah yang sama dan sudah melakukan recall sebelumnya.

Memangnya apa efek samping yang akan terasa dari kesalahan komponen fuel pump ini? Banyak, mulai dari yang mengganggu sampai yang sangat mengganggu, contohnya mesin tak bisa dinyalakan, getaran berlebih sampai mesin bisa mati mendadak. Jika mesin mati mendadak saat mobil sedang berjalan, tentu sangat bahaya, apalagi di jalan tol.

Ford-Focus-RS-Samping

Ford baru melaporkan satu insiden yang diduga ada hubungannya dengan recall ini, tapi sejauh ini belum ada korban jiwa. Apa Focus dan Fiesta yang di Indonesia juga kena recall ya? Memang sih, di beberapa media, dinyatakan recall hanya ditujukan untuk Amerika Serikat, Kanada dan Meksiko, tapi apa salahnya memeriksakan mobil anda ke bengkel? Mencegah hal-hal yang tidak diinginkan tak ada salahnya kan.

Read Prev:
Read Next: