Film Dokumenter “I Am Paul Walker” Akan Rilis 11 Agustus

by  in  Berita & Hot Stuff & International
Film Dokumenter “I Am Paul Walker” Akan Rilis 11 Agustus
0  komentar

AutonetMagz.com – Siapa diantara kalian yang rindu aksi – aksi dari Paul Walker sebagai Brian O’Connor di serial Fast & Furious? Jika kalian rindu, maka kami pun juga. Sayangnya memang tak ada kesempatan untuk melihat aksi beliau lagi, karena kecelakaan naas di bulan Desember 2013 harus merenggut nyawa dari Paul Walker, dan menyisakan duka mendalam tak hanya bagi keluarga yang ditinggalkan, namun juga para fans dan pecinta dari film – film Fast & Furious. Nah, karena begitu banyaknya pihak yang kehilangan, maka dari itu film ‘I Am Paul Walker’ pun akhirnya diproduksi.

Film I Am Paul Walker sendiri adalah sebuah film dokumenter yang digarap oleh Adrian Buitenhuis sebagai sutradara. Nama Adrian Buitenhuis sendiri bukanlah nama asing, karena beberapa film tentang tokoh terkenal seperti Heath Ledger, Chris Farley, dan Muhammad Ali merupakan buah tangan Adrian. Selain itu, Film ini juga akan diproduseri oleh Derik Murray yang juga sudah terkenal dengan beberapa film dokumenter lain seperti I Am Dale EarnhardtI Am Even Knievel dan I Am JFK Jr. Nah, di dalam film ini kalian akan bisa mengetahui seperti apa sosok Paul Walker lebih dalam, karena film ini akan berfokus pada hal – hal lain dari Paul Walker selain sosoknya sebagai seorang aktor kawakan.

Lebih tepatnya, sisi passion dari Paul Walker diluar Hollywood-lah yang akan ditampilkan di dalam film dokumenter ini. Salah satu bagian dari hidup Paul yang akan diceritakan di film ini adalah dedikasinya dalam konservasi dari World’s Ocean dan juga keikutsertaanya dalam membantu membangun ulang Haiti setelah porak poranda di tahun 2010 silam karena dampak bencana Gempa yang melanda negeri tersebut. Nah, di dalam film ini juga akan ada beberapa wawancara dengan orang – orang terdekat dari Paul, baik dari saudara – saudaranya, keluarga, dan bahkan dari teman – temannya, termasuk sosok Tyrese Gibson alias Roman Pearce yang sudah menjadi lawan main Paul Walker dalam beberapa seri Fast & Furious.

Selain terkenal berkat memerani sosok Brian O’Connor di Fast & Furious, sosok Paul Walker juga beberapa kali membintangi film – film lain yang juga tak kalah menarik seperti The Skulls, Into The Blue, Flag of Our Fathers, dan Bobby Z. Selain itu, ada beberapa film lain seperti Vehicle 19, Hours, dan juga Brick Mansion yang kualitasnya pun menjadi lebih menarik berkat akting dari Paul Walker. Paul Walker sendiri meninggal di usia 40 tahun pada bulan Desember 2013 silam, dimana Paul berada di dalam Porsche Carrera GT yang dikendarai oleh kawannya, Roger Rodas dan mengalami kecelakaan dengan menabrak tiang lampu dan lalu terbakar di California. Film I Am Paul Walker sendiri akan mulai ditayangkan di Amerika Serikat pada tanggal 11 Agustus 2018 mendatang.

Film ini sendiri akan diputar di Paramount, dan bagi kalian yang berminat untuk menonton film ini namun tak berada di US, nampaknya versi online dari film ini juga nampaknya akan dipersiapkan di kemudian hari. Bagaimana menurut kalian, kawan? yuk sampaikan pendapat kalian.

Read Prev:
Read Next: