AutonetMagz.com – Mungkin beberapa dari anda sudah mengena G Power, sebuah rumah modifikasi yang kerjaannya memodifikasi BMW seri M yang bahkan bisa menembus 1.000 hp. Namun kali ini G Power tak memodifikasi BMW Seri M, melainkan memilih sebuah mobil yang lebih merakyat secara peforma, yaitu adalah BMW Z4 sDrive18i.
Tentunya mobil ini jauh lebih jinak dibandingkan dengan jajaran mobil di divisi M BMW. Mobil berjenis roadster entry level dari BMW ini sendiri secara standar hanya bertenaga 156 PS dan bertorsi 240 Nm yang merupakan produksi dari mesin berkubikasi 2.000 cc empat silinder. Namun berkat modifikasi dari G Power, mobil ini mendapatkan lompatan tenaga hingga menjadi 204 PS dan torsi yang naik hingga 310 Nm. Berkat ubahan ini sendiri, BMW Z4 sDrive18i G-Power mampu memangkas 2 detik akselerasinya dari keadaan diam hingga 100 km/jam.
Mengapa bisa BMW Z4 sDrive18i G-Power mendapatkan tenaga sebesar itu? Jawabannya adalah di pengaplikasian power module dan juga remapping dari ECU. Namun biasanya jika ada ubahan yang menyentuh sisi mesin macam ini, akan muncul keraguan dan kekhawatiran apakah mesin dari BMW Z4 sDrive18i G-Power sendiri akan menjadi mudah rusak, atau setidaknya akan turun mesin di bawah umur sewajarnya dari mobil ini sendiri. Dan pihak G Power sendiri sepertinya sudah menyadari hal ini dan menyatakan bahwa modifikasi mereka diklaim tak akan memperpendek umur dari mobil ini sendiri.
BMW Z4 sDrive18i G-Power juga dibekali velg baru berdiameter 20 inci yang memiliki bobot yang sangat ringan yang bisa dipesan dari pihak G Power. Penambahan velg tentunya akan mendongkrak tampilan mobil yang sebenarnya sudah berumur ini. Pihak BMW sendiri tak akan mempertahankan mobil ini dalam waktu lama, karena suksesornya sudah akan segera datang, dan dikembangkan bersamaan dengan pabrikan Jepang, Toyota. Model terbaru sendiri baru akan menampakkan wujudnya ke publik pada awal Agustus 2017 nanti di Pebble Beach Concours d’Elegance.
Jadi, BMW Z4 sDrive18i G-Power bisa dibilang sebagai mobil roadster entry level BMW yang dituning dengan tenaga dan torsi yang berlimpah yang bisa didapatkan saat ini, setidaknya sebelum penggantinya datang nanti. Bagaimana menurut kalian?
Read Next: Ditemukan Cara Untuk Meretas Mazda Pakai USB, Mau Coba?