BMW X1 2020 : Grille Ikut Membesar, & Muncul Varian PHEV!

by  in  Berita & BMW & BMW
BMW X1 2020 : Grille Ikut Membesar, & Muncul Varian PHEV!
0  komentar

AutonetMagz.com – Sebagai varian terkecil dari keluarga BMW X, sosok BMW X1 sejatinya memiliki bentuk yang enak untuk dipandang, sekaligus menjadi ‘pintu masuk’ bagi konsumen yang baru pertama kali ingin memiliki sebuah SUV milik BMW. Nah, di tahun 2019 ini, BMW X1 generasi kedua berkode F48 ini sudah berusia 4 tahun, yang mana menjadi waktu yang pas bagi pihak BMW untuk menyegarkan SUV mungilnya ini. Dan inilah sosok BMW X1 facelift 2020.

Secara bentuk, sebenarnya tidak terlalu kentara perbedaan signifikan dari BMW X1 2020. Namun jika diperhatikan secara detail, banyak perubahan yang diberikan BMW pada mobil ini. Pertama, grille dari BMW X1 2020 mengikuti kakak – kakaknya, yaitu ukurannya membesar. Berikutnya, pihak BMW memberikan lampu baru pada mobil ini yang lebih cantik dengan LED DRL heksagonal yang terkesan lebih agresif. Selanjutnya, bumper depan dari BMW X1 2020 ini dibuat lebih modern dan sporty dengan tarikan garis tegas dan lampu kabut yang sudah tidak lagi membulat. Oiya, skid plate berwarna silver masih ada, dan bentuknya sama seperti pendahulunya.

Pindah ke sisi samping, bagian ini bisa dikatakan minim ubahan dibandingkan versi 2016. Ubahan di bagian ini hanya pada velg yang baru, dan juga penambahan aksen silver di sekeliling bingkai jendela. Bagian belakang juga terbilang minim ubahan, dimana perbedaan yang terpantau hanya penggunaan lampu belakang dengan detail yang baru. Bumper belakang, dan ornamen – ornamennya masih sama saja. Masuk ke interior mobil ini, hampir 80% interior mobil ini masih sama persis dengan pendahulunya. Hanya saja, kini pihak BMW lebih memiliki warna kecoklatan yang bernuansa elegan untuk interior mobil ini.

Selain itu, sistem infotainment BMW iDrive dari BMW X1 2020 ini menggunakan layar bentuk baru dengan bentang 10,25 inci. Di BMW X1 2020 ini, pihak BMW juga menambah keluarga BMW X1 dengan sebuah varian baru, yaitu varian PHEV. Untuk versi PHEV, pihak BMW memberikan nama BMW X1 xDrive25e. BMW X1 xDrive25e sendiri mengandalkan mesin TwinPower Turbo BMW dengan tenaga maksimal 123 hp dan torsi 220 Nm yang dipadukan dengan motor listrik 94 hp & 165 Nm yang ada di roda belakang. Nah, sumber tenaga dari motor listriknya diambil dari baterai lithium ion berkapasitas 9,7 kWh yang bisa berjalan dalam mode listrik penuh sejauh 31 km.

Jadi, bagaimana menurut kalian sosok BMW X1 2020 ini? Apakah kalian lebih suka model terbaru ini atau malah versi lawasnya? Yuk sampaikan pendapat kalian.

Read Prev:
Read Next: