AutonetMagz.com – Toyota Indonesia kini telah resmi masuk dalam jajaran brand roda empat yang menjual mobil listrik di Indonesia, tak sekedar Lexus yang merupakan brand premiumnya. Nah, kehadiran Toyota bZ4X BEV pun memantik banyak perhatian dari publik karena mobil ini juga digunakan sebagai official car di KTT G20. Dengan harga mendekati 1,2 miliar Rupiah, fitur apa saja yang ditawarkan di mobil listrik ini? Yuk kita bahas.
baca juga : Toyota bZ4X Resmi Dijual di Indonesia, Harga 1,19 Miliar Rupiah!
Pakai TSS 3.0, Bisa Parkir Sendiri
Untuk sebuah mobil dengan harga di atas 1 Miliar Rupiah, maka tentunya kita akan berharap mobil ini memiliki banyak fitur. Namun, keputusan apakah fitur mobil ini termasuk komplit atau malah pelit akan sangat bergantung pada pendapat kalian. Oke, kita mulai dengan kelengkapan standarnya, dimana mobil ini telah dibekali dengan 7 buah airbags termasuk front center aibag, lalu ada juga ISOFIX, VSC, HSA, dan juga TPMS. Nah, yang unik, Toyota bZ4X BEV juga memiliki fitur advance parking yang membuat mobil ini bisa parkir sendiri dalam kondisi mundur ataupun parkir paralel. Berikutnya, Toyota bZ4X BEV juga dibekali dengan Toyota Safety Sense 3.0 yang mirip dengan milik Toyota Voxy.
baca juga : Toyota bZ4X Akan Segera Dijual Resmi di Indonesia & Thailand!
TSS 3.0 di mobil ini berisi fitur seperti pre collision system, lane tracing assist, dynamic radar cruise control, automatic high beam. Hmm, cuma 4 fitur saja? Tenang, Toyota bZ4X BEV juga dibekali dengan fitur keselamatan lain yang tidak termasuk dalam TSS. Fitur tersebut antara lain adalah blind spot monitor, rear cross traffic alert, rear camera detection, safety exit assist, parking support brake, dan panoramic view monitor. Itu daftar fitur keselamatannya. Mari kita geser ke fitur lain di dalam interiornya. Pertama, Toyota bZ4X BEV telah menggunakan atap model panoramic roof. Fitur yang bisa kalian pakai untuk pansos lewat foto selfie. Selain itu, Toyota bZ4X BEV juga sudah menggunakan sistem audio besutan JBL dengan 9 speaker.
baca juga : Ban Bisa Copot Sendiri, Toyota bZ4x & Subaru Solterra Di-Recall
Interior Futuristis, Fitur Komplit?
Panel instrumen di mobil ini juga sudah menggunakan model TFT berwarna dengan ukuran 7 inci dan bentuk housing ala kokpit pesawat. Sayangnya, setir yang ditawarkan untuk Toyota bZ4X BEV belum menggunakan model yoke. Sistem infotainmentnya juga cukup menarik perhatian dengan layar berukuran 12,3 inci bergaya bezeless dan floating. Mungkin ini adalah salah satu head unit Toyota tercantik yang ada saat ini. Di bawahnya terdapat AC dual zone dengan touch. Di konsol tengah juga terdapat tombol untuk EPB, AutoHold, Advance Parking, dan sebagainya. Oiya, lampu dan wiper di mobil ini juga sudah auto. Oiya, ada juga wireless charger 10W untuk gadget di interiornya.
baca juga : Toyota bZ4X AWD Tidak Bisa Fast-Charging Dalam Cuaca Ekstrim!
“All New bZ4X menjadi pionir Battery EV Toyota sekaligus melengkapi line up kendaraan elektrifikasi di Indonesia yang terdiri dari teknologi Hybrid EV, Plug-In Hybrid EV, dan Battery EV. Dengan ini, pelanggan bebas memilih kendaraan elektrifikasi Toyota yang sesuai dengan kebutuhannya masing-masing. Sehingga membuka kesempatan bagi semua untuk bisa berkontribusi mengurangi emisi karbon sembari menjalankan mobilitasnya bersama teknologi kendaraan ramah lingkungan dari Toyota,” kata Vice President Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Henry Tanoto. Jadi, bagaimana menurut kalian? Apakah fitur mobil ini termasuk komplit? atau malah cenderung pelit?
Read Next: Ini Dia Gambaran Detail Honda Accord Gen-11