Baru Kenalan, NETA Bungkus 162 SPK di GIIAS 2023

by  in  Berita & Nasional & NETA
Baru Kenalan, NETA Bungkus 162 SPK di GIIAS 2023
0  komentar

AutonetMagz.com – Jika anda bertemu kami secara langsung dan bertanya apa kesan kami soal GIIAS 2023 kemarin, kami tak akan ragu untuk menjawab kalau GIIAS 2023 adalah salah satu pameran mobil yang paling ramai yang pernah kami liput. Selain kembalinya beberapa brand seperti Mercedes-Benz dan Volvo ke pameran, diperkenalkannya 4 merek baru asal China seperti Tank, Ora, Haval dan NETA membuat GIIAS 2023 menjadi pameran mobil yang amat-sangat-sungguh ramai.

Namun kali ini kita akan membahas NETA, sebab Tank, Ora dan Haval belum jualan. NETA sendiri dibawa ke Indonesia melalui tangan PT NETA Auto Indonesia dan GIIAS 2023 jadi pameran pertama mereka di tanah air. NETA sendiri menjagokan mobil-mobil bertenaga listrik sebagai andalannya, misalnya NETA V, NETA U dan NETA S yang semuanya bisa kita lihat di pameran GIIAS 2023 silam. Lantas, bagaimana performa pameran NETA di GIIAS 2023?

NETA Catat 162 SPK, Andalkan NETA V

Ya, sesuai judul, NETA sudah kantongi 162 SPK di GIIAS 2023 selama masa perkenalan awalnya di pameran besar tersebut. Meski memamerkan 3 mobil sekaligus di booth-nya, hanya NETA V yang sudah punya harga jual di Indonesia, jadi bisa dipastikan semua angka tersebut untuk pemesanan NETA V. Sekedar mengingatkan, harga mobil listrik NETA V selama masa pre-booking adalah 379 juta Rupiah.

Rasa penasaran yang dituangkan melalui respon positif masyarakat Indonesia terhadap lini produk yang kami bawa ke Indonesia tentu memberikan impresi yang baik untuk kami. Dengan keseriusan dan komitmen NETA untuk membuat kendaraan listrik dengan teknologi pintar namun tetap value for money yang dapat dimiliki seluruh lapisan masyarakat, Kami berharap NETA akan semakin diterima di berbagai negara, termasuk Indonesia,” terang Jason Ding, Managing Director PT NETA Auto Indonesia.

Mobil Listrik NETA V, Spek dan Kelengkapan

Jika beberapa mobil listrik China di sini hadir dengan bentuk seperti rautan pensil beroda 4, NETA V punya perawakan seperti mobil biasa. Mobil listrik ini juga sudah dijual lebih dulu di China, dan ia memiliki spek baterai dan jarak tempuh yang terbilang cukup memadai. Baterai NETA V berukuran 40,7 kWh yang siap memutar motor listrik bertenaga 95 PS dan torsi 150 Nm, alias kira-kira setara mesin 1.500 cc 4 silinder non turbo. Memakai penggerak roda depan, jarak tempuh total diklaim sekitar 384 km menurut standar NEDC atau 401 km menurut standar CLTC. Cukup sih ini.

Urusan fitur, NETA V sendiri punya kelengkapan standar yang sudah bisa kita harapkan di mobil seukuran ini. Sebut saja keyless entry, rem parkir elektrik, kamera mundur, head unit 14,6 inci dan instrumen 12 inci, pengereman dengan ABS dan EBD+BA, Traction Control, Electronic Stability Control (ESC), Cruise Control, Tire Pressure Monitoring System (TPMS) dan Hill Start Assist (HSA). Apa ada yang ikut pesan NETA V di sini? Sampaikan opinimu di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next: