Ariel Ace, Superbike Naked Dengan Mesin V4 Honda

by  in  International
Ariel Ace, Superbike Naked Dengan Mesin V4 Honda
0  komentar

AutonetMagz.com  – Ariel adalah merek yang terkenal sebagai pembuat motor dan mobil, namun jika bicara mobil, pikirkanlah mobil track day yang tidak punya fitur kenyamanan namun bisa melaju kencang di atas sirkuit. Yap, begitulah sosok Ariel Atom yang sudah dibangun oleh Ariel, mobil kencang yang mengusung mesin 4 silinder Honda, bahkan ada yang V8, namun kelihatannya Ariel sekarang ingin membuat motor baru.

ariel-ace-wallpaper

Bukan sekedar motor, karena pabrikan Inggris ini berniat membuat sebuah naked superbike dengan jumlah terbatas. Namanya Ariel Ace, dan sekilas melihat, seperti sosok Ariel Atom beroda dua yang cukup mengintimidasi, bahkan dalam kondisi diam tak bergerak. Karena Ariel bukan merek yang hobi nostalgia, tidak ada elemen motor Ariel jadul di Ariel Ace ini. Suatu saat nanti, Ariel Ace akan dibuat dalam versi performance, namanya Ariel Ace R.

ariel-ace-sketch

Mengenai konstruksi, Ariel Ace dibuat dari konstruksi rangka aluminium perimeter, hasil olahan dari billet padat (sejenis logam olahan) yang sudah melalui proses machining selama 70 jam. Tidak seperti Yamaha yang dijuluki “mother of bolts” karena banyak baut yang terekspos di sana-sini, Ace tidak begitu hobi memamerkan baut banyak-banyak, meski masih ada baut yang tidak ditutup. Tapi kalau urusan seram-seraman tampang, Ace sudah berhasil.

Sama seperti Ariel Atom, kali ini Ariel mempercayakan mesin dari Honda untuk menjadi jantung Ariel Ace. Apa mesinnya sama dengan Honda RC213V-S yang merupakan versi street legal dari kuda besi MotoGP Honda? Tidak juga, soalnya jika mesin Honda RC213V-S berkonfigurasi inline 4, mesin Ariel Ace adalah mesin berkonfigurasi V4 buatan Honda UK. Mesin 1.237 cc ini bisa menghasilkan tenaga 173 hp.

ariel-ace-photo

Dengan tenaga tersebut, Ariel Ace dijanjikan dapat berlari dari 0-100 km/jam hanya dalam 3,1 detik dengan top speed di atas 265 km/jam. Itu baru untuk Ariel Ace standar, sementara untuk Ariel Ace R, mesin Honda V4 1.237 cc itu akan digembleng lagi tenaganya supaya bisa berlari lebih kencang. Ariel Ace R sendiri rencananya tidak akan dibuat banyak-banyak, mungkin sekitar 10 unit. Hm, andai saja motor ini yang dipamerkan di IMOS 2016…

Read Prev:
Read Next: