All New Chevrolet Trax dan Spark Baru Punya Fitur Yang Cukup Menjanjikan!

by  in  Chevrolet & Mobil Baru
All New Chevrolet Trax dan Spark Baru Punya Fitur Yang Cukup Menjanjikan!
0  komentar

Jakarta, AutonetMagz.com – Pada hari Kamis 23 Februari kemarin, selain meluncurkan All New Trailblazer, PT General Motors Indonesia juga secara bersamaan merilis All New Chevrolet Trax dan All New Chevrolet Spark. Setelah sebelumnya kami membahas Chevrolet Trailblazer baru, tentunya kami juga akan membahas city car dan small SUV dari Chevrolet Indonesia. Apa saja improvement dari kedua mobil tersebut? Mari kita simak.

Chevrolet Spark memiliki desain yang baru dengan teknologi dan fitur yang kekinian. Spark mengusung mesin 1.400 cc baru yang memiliki 4-silinder dan berteknologi Ecotec. Mesin ini memiliki cylinder head yang terbuat dari aluminium dan menghasilkan performa serta efisiensi tinggi karena bobot mesin secara keseluruhan menjadi ringan.

Chevrolet sangat membanggakan generasi baru dari Spark ini karena memiliki tampilan yang ramping, stylish dan fresh. Dari segi dimensi wheelbase mengalami pemanjangan dan tinggi keseluruhan lebih rendah 45 mm. Coefficient of Drag dari Spark pun lebih rendah dan pada sektor struktur bodi mengalami penguatan. Improvement tersebut membuat Spark mengalami peningkatan pada handling dan kestabilan.

Wajah baru dengan desain lampu dan grill khas mobil-mobil Chevrolet kekinian membuat Spark tampak lebih segar dan tak kalah dengan kompetitor sekelasnya. Chevrolet mengklaim meskipun atapnya rendah, ruang kabin tetap lega dan nyaman seperti model sebelumnya.

Pada bagian keamanan The All New Chevrolet Spark telah dilengkapi dengan Hill Start Assist, Dual Airbags, ABS serta EBD. Fitur Entertainment sama seperti kedua mobil lainnya, telah mengusung MyLink generasi terbaru yang support Apple Car Play serta Android Auto. Chevrolet Spark dijual hanya dalam 1 varian saja, yakni LTZ dengan transmisi CVT dan dijual dengan harga Rp 196 juta. Wow.. dibawah 200 juta, cukup menjanjikan!

Sementara Chevrolet Trax, improvement yang paling terasa adalah mengubah front fascia dengan model global yang paling baru. Meskipun Trax belumlah lama diluncurkan di Indonesia, kami senang dengan perubahan ini, seharusnya dari dulu Chevrolet Trax yang dihadirkan adalah yang keren dan stylish seperti ini. Tampilan baru ini memiliki grill ganda, Chevrolet menyebutnya dengan signature dual port grille. Selain itu headlamp pun berubah, kini dengan proyektor serta dilengkapi DRL dan LED pada lampu belakang (varian LTZ). Perubahan lain ada pada desain bumper dan velg 18” dengan desain baru, juga untuk varian LTZ

Salah satu fitur andalan dari Trax baru adalah PEPS atau Passive entry – Passive Start, mirip dengan Remote Start dari Trailblazer namun pengendara tidak perlu mengeluarkan kunci apabila ingin masuk kedalam kabin, lagi – lagi hanya di tipe LTZ. Dari segi keamanan Trax masih unggul dibandingkan kompetitornya, Trax dilengkapi Hill Descent Control, Hill Start Assist, Electronic Stability Program, ABS, rem cakram 4 roda serta 6 buah airbag. Sama halnya dengan Spark, Trax mengusung mesin Ecotec 1.400 cc namun dilengkapi dengan Turbocharger sehingga dapat menghasilkan tenaga 140 PS dengan torsi sebesar 200 Nm. Tenaga dan torsi yang melimpah tersebut disalurkan ke transmisi otomatis 6 percepatan yang memiliki mode manual.

Chevrolet Trax dijual dalam dua tipe yaitu LT seharga Rp 279 juta dan tipe LTZ seharga Rp 305 juta. Dengan hadirnya 3 kendaraan baru dari Chevrolet Indonesia bisa membuka peta persaingan baru dengan harga dan fitur yang diberikan cukup menjanjikan. Semoga langkah dari Chevrolet ini bisa membuat persaingan mobil di Indonesia semakin kompetitif.

Oh ya, kami juga menyertakan spesifikasi lengkap yang dapat dilihat di galeri foto bawah artikel ini. Bagaimana pendapat Anda, masih tertarik dengan mobil yang itu – itu saja? Sampaikan saran, kritik, komentarmu di kolom komentar ya!

Read Prev:
Read Next: