AutonetMagz.com – Sambil menantikan data lengkap dari bulan Januari hingga Desember 2018, kami iseng mengecek ulang data wholesales dari bulan Januari hingga bulan november, dan disana ada sebuah data yang menarik. Proton yang kabarnya akan eksis kembali di 2019 ini mencatatkan dua unit Proton Exora dalam data wholesales di bulan November 2018 kemarin. Dan kedua Proton Exora tersebut terbagi dalam dua trim, yaitu trim Bold dan juga trim Prime. Kok bisa? Yuk kita bahas.
Jadi, kejadian menarik dari data wholesales Gaikindo terkait produk Proton sebenarnya bukan kali pertama terjadi. Pada bulan Juli 2018 kemarin, sempat termonitor ada nama Proton Savvy yang mencatatkan angka 7 unit, dan saat kami cek di data terbaru, nama Proton Savvy masih ada disana, namun menjadi 0 unit. Nah, bisa jadi munculnya nama mobil mungil milik Proton yang tenar hampir sedekade silam ini memang murni adalah kesalahan penulisan atau pencatatan. Namun bagaimana dengan catatan mengenai Proton Exora Bold dan Proton Exora Prime yang ada 1 unit masing – masing?
Bagi kalian yang masih asing dengan mobil ini, sejatinya trim Bold dan Prime dari Proton Exora merupakan varian yang dijual sejak tahun 2011 hingga 2014 silam. Nah, faktanya, sejak Proton Exora mengalami facelift di tahun 2017 silam, kedua trim ini menghilang, dan digantikan dengan trim Executive dan Executive Plus yang keduanya menggunakan transmisi CVT. Proton Exora Bold sendiri adalah varian standar yang ditawarkan di versi facelift tahun 2011, dan untuk Proton Exora Prime adalah varian tertinggi dari Proton Exora yang dijual kala itu. Ada beberapa kemungkinan yang membuat nama Proton Exora bisa kembali muncul di bulan November silam.
Pertama, ada kesalahan penulisan lagi, walaupun kami menganggap bahwa kemungkinan ini agak kecil. Kedua, ada unit sisa yang dikirimkan ke salah satu rekanan diler Proton yang ada di Indonesia. Apalagi, Proton Edar Indonesia juga terlihat mempersiapkan diri untuk kembali aktif di tanah air dan mengusung SUV barunya, Proton X70. Oiya, selain Proton Exora Bold dan Proton Exora Prime, pihak Proton juga mencatatkan nama Proton Saga FL di dalam dokumen wholesales ini, dimana ada 1 unit varian manual yang tercatat di bulan yang sama dengan pencatatan nama Proton Exora. Apakah ini langkah menghabiskan unit? Atau kesemuanya dipersiapkan untuk dijual lagi? Kami belum mengetahuinya.
Nah, kalau menurut kalian bagaimana? Yuk sampaikan pendapat kalian, kawan.
Read Next: Inilah Sosok Mercedes-Benz CLA C118, Jauh Lebih Keren