Wow, Docking Speaker Lamborghini Ini Dibanderol Seharga Hyundai Tucson!

by  in  International
Wow, Docking Speaker Lamborghini Ini Dibanderol Seharga Hyundai Tucson!
0  komentar

AutonetMagz.com – Salah satu yang sering dilakukan pemilik Lamborghini saat sudah berhasil membeli Lambo idamannya adalah memamerkannya. Tidak harus mobil Lamborghininya, bahkan diecast Lamborghini, laptop Lamborghini atau merchandise resmi dari Lamborghini pun jadi. Lalu, bagaimana jika anda adalah maniak Lamborghini, namun di saat bersamaan anda juga seorang audiophile? Nah, mungkin anda akan suka barang yang satu ini.

Hasil kerjasama Lamborghini dan iXOOST akan menjadi koleksi anda selanjutnya. Diberi nama Esavox Lamborghini Carbon Fiber Docking Station, Jika docking biasa yang beredar di pasaran dibuat dari bahan plastic atau aluminium, ini lebih cihuy lagi. Docking Station Lamborghini ini dibuat dari bahan carbon fiber yang sama seperti carbon fiber yang menjadi basis utama mobil-mobil Lamborghini, termasuk proses polimerisasinya yang persis proses pada mobil asli. Cakeeppp….

ixoost-esavox-lamborghini-docking-station-speaker

Empat speaker utamanya terbagi 2 kiri dan 2 kanan, dibingkai dalam box yang didesain seperti air intake pada bumper depan Lamborghini Aventador. Di bagian atasnya, ada switch yang didesain seperti tombol engine start-stop pada Lamborghini Aventador juga, jadi saat menyalakan docking ini, serasa menyalakan Lamborghini asli. Knalpotnya juga sebenarnya adalah speaker, didesain untuk bass reflex pressure control.

This and many more photos of Lamborghinis are available on www.LamboCARS.com

Untuk mengurangi vibrasi akibat dentuman suara, passive shock absorption system sudah tertanam di docking ini, dan material penunjang speakernya terbuat dari bahan ceramic. Semua bagian speaker ini dibuat secara handmade, dan speaker ini mendukung Bluetooth 4.0, input analog, DSP 24bit ADC/DAC output, dan powernya 800 Watt. Dimensinya 125x65x60 cm, dengan bobot kira-kira 53 kilogram, alias sedikit lebih berat daripada satu sak semen.

ixoost-esavox-lamborghini-docking-station-start-button

Jadi, berapa yang harus kamu tebus untuk bisa membawa pulang Esavox Lamborghini Carbon Fiber Docking Station ini? Nah, siap-siap saja, karena satu set komplit docking station ini dijual seharga 24.800 Euro, atau sekitar 353 jutaan. Itu harga yang mirip dengan sebuah Hyundai Tucson GLS baru di sini. Mahal ya? Ah, tapi buat konsumen Lambo sih, segitu mah receh. Tinggal dating ke Lamborghini Store, pilih warna antara Nero (hitam), Arancio (orange), Giallo (kuning), atau Rosso (merah), bayar dan barang langsung dikirim. Apa opinimu? Sampaikan di kolom komentar!

Read Prev:
Read Next: