Visit Pabrik Baterai Nissan, Baterai Bisa Dilacak Sampai 10 Tahun!!

by  in  Berita & International
Visit Pabrik Baterai Nissan, Baterai Bisa Dilacak Sampai 10 Tahun!!
0  komentar

Bangkok, AutonetMagz.com – Di ajang e-POWER 2023 bersama Nissan, AutonetMagz mendapatkan kesempatan untuk mengunjungi pabrik Nissan Thailand sekaligus melihat fasilitas perakutan baterai untuk teknologi e-POWER Nissan. Pabrik yang berlokasi di Samut Prakan, timur Bangkok ini ternyata sudah berdiri dari tahun 1975 dan mampu memproduksi sampai 21 unit per jamnya untuk pabrik 1 dan 24 unit per jam untuk pabrik 2.

Kualitas Produksi Nissan Thailand

Diluar kedua pabrik itu, ada fasilitas yang disebut sebagai Nissan Powertrain Thailand (NPT) yang tugasnya merakit mesin untuk mobil-mobil Nissan. Ini termasuk baterai dan power unit dari e-POWER yang dipasang di Nissan Kicks di Indonesia. Pengalaman unik yang kami dapatkan adalah ketika mengunjungi perakitan baterai mobil dari Nissan Kicks e-POWER karena perakitan baterai dilakukan di dalam ruangan ber-AC. Hal ini dilakukan untuk mengurangi kontaminasi dan proses perakitan yang melibatkan alat-alat canggih dan melewati berbagai macam fase inspeksi kualitas.

Data Baterai Tersimpan 10 Tahun

Sebagai contoh, setiap cell baterai yang digunakan akan diperiksa terlebih dahulu tegangan maupun arusnya sebelum dirakit. Lalu, di dalam proses perakitan juga dilakukan pengukuran torsi baut-baut modul dan juga foto dari hasil perakitan modul. Uniknya, seluruh data ini disimpan sampai 10 tahun sehingga pelacakan baterai yang rusak bisa dilakukan sampai 10 tahun ke depan terhitung dari waktu perakitan. Uniknya lagi, modul baterai yang sudah terakit akan di-charge terlebih dahulu sampai kapasitas 52% baru kemudian dipasang ke unit Nissan Kicks.

Hal ini dilakukan untuk menjamin sistem baterai dapat berjalan optimal di berbagai kondisi. Pabrik dengan lebih dari 2.700 karyawan ini bertanggung jawab untuk memproduksi model-model seperti Nissan Kicks, Nissan Almera, Nissan Terra, Nissan Navara sampai mobil komersial seperti Nissan NV350 . Pabrik ini juga bertindak sekaligus sebagai hub export ke lebih dari 112 negara di dunia. Jadi, bisa dibilang kualitas Nissan Kicks yang dihasilkan dari pabrik ini telah memenuhi standard kualitas untuk pasar dunia. Jadi, bagaimana menurut kalian?

Read Prev:
Read Next: