AutonetMagz.com – Mobil sport kecil dari Toyota yang kita kenal sebagai S-FR belum lama menampakkan wujudnya di Tokyo Motor Show kemarin. Meski sekarang Toyota bekerja sama degan Mazda, Toyota S-FR menargetkan Mazda MX-5 1.500 cc sebagai rivalnya. Mobil yang diasumsikan sebagai reinkarnasi Toyota Sports 800 yang legendaris ini mengusung konsep yang sama dengan MX-5 : kecil, enteng, bermesin depan, gerak roda belakang dan mementingkan unsur fun.
Laporan sebelumnya mengatakan kalau Toyota S-FR versi produksi disipakan dengan mesin 1.500 cc 130 hp. Mesin calon penghuni engine bay S-FR diklaim berkode 2NR-FKE, masih satu famili dengan mesin Grand New Veloz di Indonesia, tapi ada warta terbaru dari Motoring kalau pilihan itu masih tentatif.
Media Australia tersebut melaporkan bahwa salah satu engineer mesin senior Toyota berujar bahwa S-FR juga mungkin dilengkapi mesin 1.200 cc turbo dengan Atkinson cycle, bukan Otto. Mesin ini pun tidak hanya akan jadi milik S-FR belaka, melainkan dipersiapkan untuk menjadi mesin yang bisa dipasang di Toyota-Toyota baru manapun.
“Dari perspektif desain dan perancangan, hal ini memang sedang kami pertimbangkan,” kata engineer tersebut. Meski ada kata-kata turbo, klaim tenaganya tidak terlalu spektakuler, hanya 114 hp, tapi torsinya yang 184 Nm terdengar boleh juga. Dengan klaim bobot tidak lebih dari 980 kilogram, rasanya cukup dengan tenaga dan torsi segitu, tidak akan kedodoran.
Ingat, ini sih masih rumor, satu-satunya yang bakal menjelaskan semuanya hanya saat Toyota meluncurkan S-FR secara resmi dan menjualnya ke publik. Tapi kalau boleh memilih, mendingan S-FR pakai mesin 1.500 cc naturally aspirated atau 1.200 cc turbo? Sampaikan pilihanmu di kolom komentar!
Read Next: Hennessey Tengah Mempertimbangkan Membuat Venom Listrik Bertenaga 1000 hp