Toyota Corolla Hatchback Versi Australia Dapat Mesin Hybrid

by  in  Berita & International & Merek Mobil
Toyota Corolla Hatchback Versi Australia Dapat Mesin Hybrid
0  komentar

AutonetMagz.com – Kehadiran Toyota Corolla Hatchback di Geneva International Motor Show 2018 kemarin memang menjadi sebuah berita yang cukup menarik, karena selain sudah menggunakan basis TNGA yang sama seperti Toyota C-HR, mobil ini juga menggunakan mesin baru Dynamic Force dan juga desain yang benar – benar out of the box bagi Toyota.

Nah, baru dua bulan diluncurkan global, pasar otomotif Australia nampaknya cukup beruntung karena akan mendapatkan Toyota Corolla Hatchback dalam waktu dekat. Bahkan tak hanya mendapatkan Toyota Corolla Hatchback saja, Australia juga akan kedatangan Toyota Corolla Hatchback versi mesin Hybrid. Yap, selain mesin M20A-FKS berkubikasi 2.000cc Dynamic Force yang sudah kita kenal, Toyota Corolla Hatchback versi Australia juga ditawarkan dalam mesin 1.800cc Atkinson Cycle dengan twin electric Motors yang sama yang juga digunakan oleh Toyota Prius. Untuk mesin 2.000cc-nya sendiri tak mengandalkan Turbo seperti pesaing terdekatnya, Honda Civic Turbo Hatchbak, dan juga sudah dibekali teknologi VVT-iE.

Untuk figur tenaga sendiri ada di angka 168 hp dengan torsi 200 Nm yang akan menyalurkan tenaga ke penggerak roda depan dengan pilihan transmisi manual 6 percepatan intelligent Manual Transmission (iMT) dan juga transmisi otomatis. Selain itu, Toyota Corolla Hatchback juga hadir dengan varian transmisi khusus yaitu Direct-Shift CVT yang merupakan transmisi CVT pertama di dunia yang sudah dilengkapi dengan launch gear sehingga bisa dimaksimalkan untuk akseleras dan efisiensi di putaran – putaran mesin bawah. Transmisi ini sendiri memiliki 10 percepatan secara virtual dan juga didukung oleh adanya paddle shift di setir.

Untuk mesin hybrid-nya sendiri memiliki figur tenaga 97 hp dan 142 Nm untuk mesin konvensionalnya, sedangkan untuk motor listriknya masing – masing bertenaga 71 hp dan bertorsi 163 Nm. Untuk kelengkapan fitur, mobil ini juga sudah dilengkapi dengan sepaket Toyota Safety Sense yang meliputi Pre-Collision System (autonomous emergency braking) yang bisa membaca adanya pejalan kaki di malam hari dan pesepeda di siang hari saja, selain itu ada juga Lane Tracing Assist provides semi-autonomous driving support yang berguna di jalan bebas hambatan dan juga Road Sign Assist. Active cruise control, lane departure alert with steering assist, automatic high beam, 7 airbags, dan Kamera mundur juga sudah menjadi standar.

Baca Juga : Toyota Investasikan 2,3 Triliun Untuk Pabrik Corolla

Belum ada rilis pasti kapan Toyota Corolla Hatchback akan melakukan debut di Australia, namun dengan bocornya informasi ini, maka kita bisa simpulkan bahwa debut dari mobil ini tak akan terlalu lama lagi. Nah, kalau Amerika dan Australia sudah, akankah Toyota Corolla Hatchback juga masuk ke Indonesia? Akan seru tentunya jika mobil ini diadu dengan Honda Civic Turbo hatchback dan juga Mazda 3 Hatchback. Bagaimana menurut kalian?

Read Prev:
Read Next: