Toyota A-SUV : Calon Kembaran Daihatsu DN-Trec Akan Dirilis November!

by  in  Berita & Daihatsu & International
Toyota A-SUV : Calon Kembaran Daihatsu DN-Trec Akan Dirilis November!
0  komentar

AutonetMagz.com – Bulan lalu kami sudah mengabarkan bahwa pihak Daihatsu bakal menghadirkan versi produksi dari Daihatsu DN Trec. Jika kalian merasa asing dengan sosok Daihatsu DN-Trec, maka kalian bisa mampir dahulu ke artikel kami sebelumnya dengan klik disini. Nah, Daihatsu DN-Trec sendiri bakal memiliki saudara kembar yang akan berlogo Toyota, bak Toyota Rush dan Daihatsu Terios. Dan kabar terbaru, muncul sebuah kode misterius yang merujuk pada produk ini.

Mengutip informasi via BestCarWeb, kode tersebut adalah Toyota A-SUV. Nama Toyota A-SUV sendiri dipastikan bukanlah nama resmi dari kembaran Daihatsu DN-Trec, melainkan hanya nama kode (Codename) semata. Pun begitu dengan versi Daihatsunya, belum ada informasi yang jelas mengenai nama dari SUV terbaru mereka ini. Bahkan, nama DN Trec juga belum pasti akan digunakan untuk versi produksinya. Baik versi Daihatsu maupun Toyota dari SUV ini kabarnya akan diperkenalkan ke publik Jepang pada tanggal 5 November 2019 mendatang. Namun kami rasa kabar ini agak kurang tepat.

Mengapa? Karena pada tanggal tersebut gelaran Tokyo Motor Show 2019 telah berakhir, dan tentunya baik Toyota maupun Daihatsu tidak akan melewatkan momen TMS 2019 untuk memperkenalkan kedua mobil ini. Jadi, besar kemungkinan keduanya akan diperkenalkan di TMS 2019 mendatang. Nantinya, versi produksi dari Daihatsu DN-Trec ini bakal diproduksi seluruhnya oleh pihak Daihatsu. Sedangkan pihak Toyota hanya perlu melakukan rebadge dan menjual produk tersebut. Besar kemungkinan sosok SUV kembar ini bakal mengisi pasar yang dahulu ditinggalkan oleh duet Toyota Rush J211 dan Daihatsu Be-Go (Daihatsu terios SWB).

Nah, sejak awal bulan Agustus 2019 kemarin, pihak Toyota Jepang sudah mulai melakukan campaign perkenalan terhadap Toyota A-SUV ini pada beberapa mitra mereka. Beberapa informasi pun tergali, termasuk dimensi mobil ini. Toyota A-SUV bakal memiliki panjang 3.995mm, lebar 1.695mm, dan tinggi 1.620mm. Panjang sumbu rodanya sendiri ada di angka 2.525mm. Sebagai perbandingan, mobil ini lebih panjang dan lebar dari Suzuki Jimny, namun juga lebih rendah. Dengan dimensi yang mungil, mesin yang diusung oleh Toyota A-SUV dan Daihatsu DN-Trec juga terbilang kecil.

SUV kembar ini akan menggunakan mesin 1.000cc 3 silinder Turbo dengan tenaga maksimal 98 PS pada 6.000 rpm dan torsi 140 Nm pada rentang 2.400 hingga 4.000 rpm. Transmisi yang digunakan adalah CVT, dan ada 2 opsi sistem gerak yaitu penggerak roda depan dan 4WD. Kabarnya, SUV kembar ini juga akan mendapatkan Next GenerationSmart Assist. Untuk harga, baik Daihatsu DN-Trec maupun Toyota A-SUV dikabarkan akan dijual dengan banderol antara 1,8 juta Yen (240 jutaan Rupiah) hingga 2,1 juta Yen (288 jutaan Rupiah). Untuk versi Toyota ditargetkan terjual 5.000 unit per bulannya, sedangkan versi Daihatsunya di angka 1.000 unit per bulan.

Jadi, bagaimana menurut kalian, kawan?

Read Prev:
Read Next: