Tokyo Motor Show 2017 : Kawasaki Ninja 250 2018 Terungkap, Tenaga 39 PS

by  in  Berita & International & Kawasaki
Tokyo Motor Show 2017 : Kawasaki Ninja 250 2018 Terungkap, Tenaga 39 PS
0  komentar

Tokyo, AutonetMagz.com – Sebuah kejutan yang tak disangka – sangka hadir di gelaran Tokyo Motor Show 2017 ini, dan kejutan ini hadir dari Kawasaki. Ya, seudah jelas jika bicara produk Kawasaki yang mengundang decak kagum dan juga penasaran publik dari tanah air, maka produk itu adalah Kawasaki Ninja 250. Sayangnya sampai kemarin tak ada kabar yang muncul mengenai generasi terbaru dari Kawasaki Ninja 250.

Namun hari ini terungkap sudah sosok terbaru dari Kawasaki Ninja 250 2018. Kehadiran Kawasaki Ninja 250 terbaru ini sendiri seolah menjadi jawaban atas diluncurkannya Honda CBR250RR satu tahun silam. Selama setahun belakangan ini juga Honda dan Kawasaki saling balam membalap dalam hal penjualan di segmen motor fairing 250cc. Dan kali ini Kawasaki memang benar – benar mengejutkan para pecinta otomotif, tanpa basa basi, dan tak terduga generasi terbaru Kawasaki Ninja 250 malah muncul di Tokyo Motor Show 2017 ini, mari kita lihat sisi per sisi, apa saja yang berubah dari motor ini.

Pertama yang paling kentara pasti adalah wajah depan dari Kawasaki Ninja 250 terbaru ini. Lampu utama dari Kawasaki Ninja 250 ini sendiri terlihat lebih sporty  dengan lampu yang menyipit, tapi sekali lagi kok lampu ini mengingatkan kita pada Honda Vario 150 ya? Ah, cuma dejavu saja. Sisi bawah dari lampu utama Kawasaki Ninja 250 baru ini membentuk sebuah sirip yang mungkin bisa kita katakan sebagai sebuah winglet, mirip dengan model milik saingan terberatnya dari Honda. Lanjut, lampu sein masih sama dengan versi lama, sedangkan windshield terlihat lebih tinggi yang diberikan smoke. Untuk fender depan motor ini terlihat lebih minimalis, yang justru membuatnya makin sporty.

Beralih ke sisi samping, motor ini mendapatkan fairing yang baru dengan tarikan garis yang tegas plus adanya frame slider berwarna hitam. Tangki dari Kawasaki Ninja 250 terbaru ini juga terlihat lebih tegas dengan beberapa tarikan garis yang tajam. Ada beberapa detail baru di sisi samping ini, seperti crankcase yang terlihat berbeda dari model mesin lama, lalu knalpot yang mirip dengan model sebelumnya, namun jika diamati lagi ada perbedaan di ujung lubang knalpot, serta bentuk jok belakang yang baru. Lampu belakang dari Kawasaki Ninja 250 terbaru ini juga makin sporty yang terlihat mirip dengan milik Kawasaki Z1000 Sugomi. Panel instrumen dari Kawasaki Ninja 250 terbaru ini juga terlihat berubah.

Selanjutnya masalah mesin, bagian yang paling penting yang selalu di telusuri dan dibanding – bandingkan oleh para konsumen dan pecinta motor di kelas ini. Jika Honda CBR 250RR mengungguli Kawasaki Ninja 250 lama dengan tenaga 38,7 PS, maka saat ini Kawasaki memukul balik. Kawasaki Ninja 250 terbaru memiliki tenaga puncak 39 PS pada putaran mesin 12.500 rpm dan torsi maksimal 23,5 Nm pada 10.000 rpm. Angka yang memang tak terlalu banyak melewati sang lawan, namun setidaknya lebih advance daripada saingannya tersebut. Bore x Stroke dari motor ini sendiri adalah 62mm x 41,2mm dengan tangki bahan bakar sebesar 14 liter dan bobot 167 kg.

Dengan spesifikasi dan model yang baru dan lebih advance dibandingkan dengan model sebelumnya, motor yang masih menjadi raja di segmen 250cc ini sendiri nampaknya semakin meneguhkan posisinya sebagai pelopor dan penguasa di kelas 250 cc.

Kita tinggal menunggu kapan motor ini akan menghampiri Indonesia, dan yang jelas Honda CBR250RR harus bersiap, karena penantang yang sepadan akan segera hadir disini. Bagaimana menurut kalian kawan? Yuk sampaikan pendapat kalian.

Read Prev:
Read Next: